Listed Articles

Demi Masa Depan, Philips Pakai Teknologi LED

Demi Masa Depan, Philips Pakai Teknologi LED

Dengan semakin meningkatnya kepedulian masyarakat terhadap efisiensi energi dan lingkungan, teknologi Light Emitting Diode (LED) menjadi ‘jawaban’ masa depan yang mampu mengubah industri pencahayaan dalam menciptakan produk ramah lingkungan. Ini pula yang dimanfatkan oleh PT Philips Indonesia.

“Teknologi LED memberi peluang tak terbatas, terutama dengan kemampuannya dalam mengurangi konsumsi energi, tahan lama dan memberikan kenyamanan bagi mata. Untuk itu, Philips berkomitmen untuk menyediakan solusi pencahayaan berbasis LED yang menyeluruh dan bermakna dalam emmbangun lingkungan yang lebih baik,” ujar Presiden Direktur PT Philips Indonesia, Rob Fletcher. Teknologi tersebut menggunakan energi 80% lebih hemat dibandingkan lampu halogen. Ini berarti mampu menghemat biaya yang dikeluarkan masyarakat untuk tagihan listrik.

Sebagai perusahaan yang beroperasi pada semua mata rantai dalam produksi teknologi pencahayaan, Philips menawarkan serangkaian solusi pencahayaan berbasis LED berkualitas tinggi, diantaranya rangkaian Philips VisionLED Globe yang tidak hanya memberikan kenyamanan tetapi juga mempijarkan cahaya sesuai dengan kebutuhan konsumen.

“Pencahayaan berbasis LED menjadi pilihan ideal untuk menciptakan suasana hangat dan meningkatkan penampilan visual dari suatu ruangan, terutama untuk kebutuhan tempat tinggal konsumen,” kata Rob Fletcher. Tren penggunaan lampu LED memberikan konsumen pilihan yang lebih luas dan menjadikan pencahayaan tidak sekadar elemen fungsional tetapi juga elemen inti dari suatu rancangan bangunan yang mencerminkan gaya hidup.

Dalam acara Indobulidtech 2011, Philips juga mengadakan semiloka untuk arsitek, desainer interior dan mahasiswa mengenai teknologi LED. Selain itu, sebagai penghargaan Philips terhadap komunitas profesional, Philps meluncurkan kartu ‘Home Lighting Collection’ yang merupakan program pengumpulan poin berhadiah. (Acha)


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved