Listed Articles

Esia Pamerkan HP Rp 99 Ribu di PRJ

Esia Pamerkan HP Rp 99 Ribu di PRJ

Pekan Raya Jakarta tidak hanya menjadi ajang merayakan ulang tahun ibukota tetapi juga dimanfaatkan beberapa produsen ponsel untuk ‘banting harga’. Esia misalnya memperkenalkan hp seharga 99 ribu di ajang yang berlangsung sejak 9 Juni 2011 sampai 10 Juli 2011 itu.

Selain memperkenalkan seri terbaru ‘Hape Esia Fun Alcatel’ untuk memperkaya pilihan anak muda Jakarta, Esia juga telah menyiapkan ribuan ponsel yang ditawarkan mulai dari harga Rp 99 ribu hingga Hape AHA Touch seharga Rp 1,5 juta. Belum lagi berbagai permainan hingga potongan harga yang ditawarkan perusahaan di bawah naungan PT Bakrie Telecom Tbk tersebut.

Esia juga akan menerima penukaran ponsel lama dalam kondisi apa pun untuk mendapatkan potongan tambahan bagi pembelian produk Esia maupun AHA. Program penukaran hape lama ini sekaligus menunjang upaya kesadaran lingkungan mengingat ponsel lama jika tidak ditangani dengan baik, akan menjadi barang rongsokan yang mengancam kesehatan.

Selain menyediakan ribuan ponsel murah, Esia juga meramaikan suasana PRJ dengan menggelar permainan yang memberi kesempatan masyarakat mendapatkan keuntungan tambahan mulai dari potongan harga hingga gratis ponsel Esia lainnya atau beli 1 dapat 1 gratis.

“PRJ adalah pesta rakyat terbesar di Jakarta yang menjadi tempat berkumpulnya seluruh lapisan masyarakat Jakarta. Sebagai operator telekomunikasi yang memiliki market share besar di Jakarta, Esia telah mempersiapkan ribuah Hape Esia murah yang menjadikan warga Jakarta semakin intens bertelekomunikasi satu sama lain”, ujar Irfandi Firmansyah, Executive Vice President PT Bakrie Telecom lewat penjelasan tertulis yang disampaikan pada media kemarin.

Menurut Irfandi, keikutsertaan Esia dalam Pekan Raya Jakarta ini merupakan keikutsertaan yang keempat kali. Dengan berbagai tawaran ponsel murah dan berkualitas serta didukung jaringan handal, Esia menjadi pilihan utama masyarakat Jakarta yang mengunjungi PRJ. “Tahun lalu kami berhasil menjual hingga 140 ribu Hape Esia. Dengan tawaran Hape Esia yang makin murah dan beragam, kami yakin bisa melampaui target penjualan tahun lalu”, kata Irfandi.

Produk ponsel terbaru, Hape Esia Fun Alcatel misalnya, hanya Rp 220 ribu dan sudah termasuk ppn atau pajak. Ponsel ini memiliki bentuk mini dengan desain yang menarik, namun memiliki kemampuan memadai dalam aplikasi media sosial. Kehadiran Hape Esia Fun Alcatel ini semakin melengkapi pilihan anak muda Jakarta karena baru saja Esia juga telah meluncurkan Hape Esia Fun yang mendukung mobile internet sebagai gaya hidup. Ponsel Esia tersebut memungkinkan pelanggan Esia untuk menikmati layanan internet secara sluler, baik untuk pertemanan sosial maupun pencarian informasi karena adanya dukungan aplikasi Social Network dan fitur Google Search.

Dengan harga Rp 385 ribu sudah termasuk pajak, Hape Esia Fun dengan model Olive C55 ini dapat berfungsi sebagai modem karena dilengkapi dengan kabel data untuk koneksi internet lewat komputer PC dan menggunakan chipset terbaru keluaran Qualcomm QCS1110 yang dibuat khusus untuk mendukung akses internet/data cepat dengan kecepatan hingga 153 kbps.


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved