Listed Articles

Fuji Xerox Marakkan Indocomtech 2011

 Fuji Xerox Marakkan Indocomtech 2011

Fuji Xerox Printer Channel berpartisipasi dalam pameran Indocomtech 2011, dari tanggal 2-6 November 2011 di Jakarta Convention Center. Para pelanggan akan mendapatkan kesempatan untuk memilih berbagai produk laser printer untuk digunakan di rumah maupun di kantor dengan inovasi teknologi terkini dari Fuji Xerox dengan harga terjangkau.

Terdapat beberapa penawaran istimewa yang ditawarkan Fuji Xerox Printer Channel selama Indocomtech, salah satunya adalah beli printer berhadiah printer*, bonus voucher Hypermart hingga total ratusan juta rupiah* dan akan hadir untuk pertama kali di dunia, wireless print dan scan untuk iPhone, iPad dan iPod Touch. Untuk mempermudah pembayaran, Fuji Xerox juga menawarkan promo cicilan 0% selama 6 bulan untuk pembelian dengan Kartu Kredit BCA.

Beberapa jenis printer yang ditawarkan adalah DocuPrint CM205fwDocuPrint CM205 fw. Ini adalah printer multifungsi A4 warna terbaru dari Fuji Xerox yang kompak dengan fitur jaringan nirkabel. Usaha kecil dan pengguna rumahan juga akan mendapatkan manfaat dari penghematan ruangan kantor atau meja melalui penggabungan fungsi-fungsi tersebut dalam satu perangkat yang kompak.

Fuji Xerox telah mengembangkan Print and Scan Utility – aplikasi pelengkap untuk pencetakan dan pemindaian yang kompatibel dengan iPad, iPhone dan iPod Touch for iOS – yang dirancang secara eksklusif untuk pencetakan berwarna. Ketika digunakan bersama dengan DocuPrint CM205 fw, Print Utility for iOS menyediakan solusi lengkap untuk pemindaian dokumen dan mencetak halaman situs, daftar alamat dan foto-foto yang tersimpan dalam perangkat tersebut.

Selain itu, ada printer tipe DocuPrint M205fwDocuPrint M205 fw. Produk ini printer multifungsi A4 hitam putih terbaru dari Fuji Xerox yang kompak dengan fitur jaringan nirkabel untuk Usaha Kecil Menengah dan pengguna rumahan. Fungsi terintegrasi yang ditawarkan printer ini adalah fungsi cetak, kopi, pindai dan faks.

Juga, printer DocuPrint P205 b. Yaitu idesain untuk kebutuhan personal, Usaha Kecil Mikro Menengah (UMKM) maupun Usaha Kecil Menengah (UKM). Printer dengan teknologi SLED ini memungkinkan ukuran yang kompak dengan tetap mempertahankan kehandalan fitur, kualitas hasil cetaknya dan kecepatan cetak hingga 24 halaman per menit.


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved