Listed Articles

Motorola Siap Luncurkan 20 Model Ponsel Tahun 2005

Oleh Admin
Motorola Siap Luncurkan 20 Model Ponsel Tahun 2005

Motorola mengelompokkan keempat segmen produk ini sesuai dengan ketertarikan segmen pasar yang berbeda-beda. Motochic akan memenuhi kebutuhan ponsel untuk kalangan yang mengutamakan gaya hidup (lifestyle) , Motomedia untuk segmen konsumen membutuhkan lebih banyak multimedia dan hiburan, Mototech untuk peminat teknologi terdepan, dan Motolife untuk segmen konsumen yang mencari fitur-fitur standar.

Menurut Yanty Agus, Manajer Pemasaran Personal Communications Sector Motorola, untuk menghadapi persaingan di tahun 2005, Motorola tetap akan mempertahankan keempat segmen produk tersebut, bahkan masing-masing segmen akan dikembangkan secara merata. “Kami akan meluncurkan produk-produk yang dialokasikan untuk melengkapi keempat Motozone kami secara merata,” katanya.

Dikatakannya, Motorola akan tetap agresif dalam meluncurkan model-model ponsel baru untuk memenuhi kebutuhan pelanggan seluler di indonesia. “Kami merencanakan untuk meluncurkan sekitar 20 model ponsel di Indonesia tahun depan. Saat ini sedang dipilih tipe-tipe yang sesuai dengan segmen konsumen di Indonesia. Sementara secara global, akan ada ratusan tipe ponsel,” katanya.

Dia mengatakan, di tahun 2004 ini, Motorola telah meluncurkan 17 model ponsel untuk ke empat zona produknya. Masing-masing zona akan dilengkapi produk yang disiapkan untuk memenuhi semua segmen konsumen, baik low, medium maupun high-end.

# Tag


    © 2023-2024 SWA Media Inc.

    All Right Reserved