Listed Articles

Perkuat Fitur HD, First Media Gandeng FIC

Perkuat Fitur HD, First Media Gandeng FIC

Gaya hidup digital yang semakin tidak terpisahkan dari aktivitas sehari-hari mendorong penyedia layanan dan perangkat teknologi informasi terus berinovasi untuk memenuhi tuntutan masyarakat modern. Karena itu, First Media bekerja sama dengan Fox International Channels (FIC) untuk menguatkan layanan siaran televisi berdefinisi tinggi / high definition (HD).

Sebagai pionir layanan siaran televisi HD, First Media memperkenalkan line-up saluran HD sejak awal tahun ini, yakni HBO HD, HBO Hits HD, ESPN HD, Fashion TV HD, ASN HD dan LiTV HD. Kini, First Media kembali melangkapi saluran HD dengan menggandeng Fox International Channels. Kolaborasi dengan jaringan saluran televisi tekemuka Asia itu menjadikan First Media HomeCable sebagai pay tv (layanan televisi berbayar) dengan layanan HD terbanyak bagi para pelanggannya.

Sebagai komitmen kepada pelanggan, di bulan Agustus ini First Media telah menambah beberapa channel baru melengkapi keberadaan dan keragaman channel di HomeCable, yakni Warner TV, serta 3 channel lainnya dari FIC, yaitu Fox Family Movies, Star Gold dan Xing Kong. “Melalui kolaborasi dengan FIC, pelanggan HomeCable akan mendapatkan pengalaman menonton TV yang lebih baik dengan lebih banyak pilihan dan saluran. First Media akan terus memperkuat layanan HD untuk kepuasan pelanggan, baik dari sisi teknologi maupun konten,” kata Sales Director First Media Dicky Moechtar.

Menurut Dicky, penambahan kanal baru HD tersebut diperlukan seiring dengan makin tingginya permintaan terhadap siaran berbayar di Tanah Air, khususnya siaran HD. Dia optimistis penambahan kanal HD dari FIC akan meningkatkan penetrasi HomeCable dan mengoptimalkan utilisasi jaringan First Media yang mencapai 500.000 home pass. Pengembangan layanan HD itu, ungkap Dicky, juga sejalan dengan target First Media untuk mencapai jumlah pelanggan sebanyak 1 juta home pass pada 2015.

FIC yang memiliki merek seperti STAR, FOX, dan National Geographic juga mengumumkan pembukaan kantor perwakilan di Indonesia. Sejalan dengan itu, FIC memperkuat kemitraan dengan First Media dengan memperbarui kesepakatan kerja sama. Sebagai mitra strategis, First Media dinilai memiliki visi dan kesepahaman yang sama sehingga kerja sama tersebut akan menciptakan kesempatan bersama yang tidak hanya menguntungkan kedua pihak, tetapi juga mendukung perkembangan televisi berbayar di Indonesia.

Kerja sama tersebut meliputi beberapa aspek terkait dengan bisnis, antara lain membangun kerja sama strategis dalam kegiatan pemasaran antara kedua perusahaan. HomeCable HD milik First Media mulai menyiarkan channel-channel FIC terbaik dalam format HD, yaitu STAR World HD, National Geographic Channel HD, National Geographic Wild HD, FOX HD. Dan akan menyusul dalam waktu dekat, Star Movies HD serta FOX Crime HD. Keberadaan saluran hiburan dan edukasi terbaik dari FIC dalam format HD adalah yang pertama di Indonesia bersama First Media.


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved