Listed Articles

Portal Belanja Lintas Batas Raih Investasi Jutaan Dolar

Portal Belanja Lintas Batas Raih Investasi Jutaan Dolar

WeShop Global Group, e-commerce lintas batas dari Singapura mengumumkan secara resmi investasi senilai tujuh digit USD, atau jutaan dolar AS pada platform www.weshop.co.id, kemarin (20/10). WeShop sendiri merupakan e-commerce yang berkantor pusat di Singapura, yang menyediakan layanan untuk pembelian 200 juta lebih produk original dari negara-negara seperti Indonesia, Malaysia, Singapura, Filipina, Thailand, Vietnam hingga Amerika Serikat.

Nexttech Group of Technopreneurs dan Haspro Holdings Sdn. Bhd. selaku investor mengungkapkan, investasi tersebut dikucurkan demi mendorong perkembangan WeShop di Indonesia. Atas investasi yang tidak dirinci nilainya tersebut, perwakilan Haspro akan menduduki kursi dewan direksi, sementara dari NextTech akan menjadi Presiden Direktur WeShop. Dana itu sendiri akan digunakan untuk mempromosikan keuntungan belanja lintas batas pada pelaku belanja online dalam negeri dan untuk menguatkan operasional dan layanan pelanggan WeShop Indonesia dan negara lainnya di Asia Tenggara.

“Sebagai investor regional di perusahaan-perusahaan teknologi yang sedang berkembang pesat, bersama-sama kami melihat potensi WeShop untuk mengubah cara masyarakat mengimpor dan mengekspor melalui e-commerce. Hal ini mirip dengan apa yang telah dilakukan Uber dengan sukses di industri transportasi, di bawah perspektif memberikan keuntungan nyata bagi konsumen versus cara belanja tradisional,” Philippe Nguyen, Presiden Direktur NextTech memaparkan dalam rilis yang diterima SWA hari ini (21/10).

Emme Dao, pendiri dan CEO WeShop turut memberikan pemaparan dalam rilis yang sama. Dirinya menyebutkan ada lebih dari 200 juta produk yang bersumber dari marketplace papan atas seperti Amazon dan eBay yang sekarang dapat dibeli oleh masyarakat di Indonesia melalui WeShop Indonesia.

resize-weshop

Emme Dao menambahkan, belanja lintas batas adalah tren yang sedang booming di e–commerce, tumbuh dua kali lipat lebih cepat daripada total keseluruhan pasar business to consumer dan 5 kali lebih cepat dibandingkan dengan perdagangan lintas batas global hingga 2020. “ Kini, pembeli online dapat mencari jutaan produk yang tidak tersedia atau lebih mahal di dalam negeri, atau lebih murah hingga 70% daripada membeli di toko dalam negeri,” ujar Emme Dao.

Adapun pembayaran pertama harga produk adalah dalam mata uang rupiah dan dapat dilakukan dengan metode pembayaran dalam negeri apa saja sebelum barang pesanan dikirim ke alamat pembeli dalam tempo 3 minggu. Biaya pajak dan biaya lainnya dibayar secara terpisah sebelum pengiriman. Untuk produk yang tidak tersedia di platform, pembeli dapat dengan mudah mengirimkan tautan situs toko online di luar negeri lainnya ke www.weshop.co.id untuk membeli dan mengirim pesanan tersebut dengan mudah.

WeShop Indonesia dapat memberikan layanan tersebut berkat adanya jaringan logistik WeShop Global yang efektif di 6 negara Asia Tenggara dan Amerika Serikat yang beroperasi dengan model konsolidasi untuk menekan harga transaksi lintas batas. Mengenai kekhawatiran terhadap risiko, Emme Dao menulis, WeShop Indonesia juga menyediakan layanan pelanggan untuk mewakili customer dalam menangani kemungkinan komplain dengan penjual di luar negeri.

Bagaimanapun, biaya logistik, metode pembayaran yang rumit dan risiko adalah beberapa hambatan bagi customer online. Karena itu, Emme Dao melanjutkan, dengan menawarkan fasilitas layanan lintas batas di antara pembeli dalam negeri dan penjual di luar negeri, Weshop.co.id menjadikan transaksi belanja di luar negeri seperti di dalam negeri. “Sehingga setiap customer di Indonesia sekarang dapat belanja dari mana saja di dunia dengan penuh percaya diri dan bebas khawatir,” tegasnya.

Seorang konsumen WeShop asal Indonesia pun turut memberikan testimoninya dalam menggunakan layanan portal belanja tersebut. Fadli Syafni dari salah satu rumah sakit di Medan menyebutkan pihaknya kerap mencari medis peralatan dengan kualitas terbaik dari produsen terkenal di Amerika Serikat atau Eropa. Sayangnya kerap kali dirinya tidak menemukan distributornya di Indonesia. “Belanja di WeShop untuk produk-produk tersebut menjadi solusi terbaik. Kami baru saja melakukan pemesanan kami yang ketujuh puluh kalinya, dan tentu saja akan terus berlanjut,” Fadli memaparkan.

# Tag


    © 2023-2024 SWA Media Inc.

    All Right Reserved