Listed Articles

Sharp Pasang Production Line Kedua di Kameyana

Oleh Admin
Sharp Pasang Production Line Kedua di Kameyana

Menempati lahan 330 ribu meter persegi, pabrik Kameyama seluas 243 ribu m2 tersebut dibangun dengan total investasi sebesar 100 milyar yen (Rp 8 triliun). Pabrik ini merupakan sebuah fasilitas produksi panel LCD dan TV LCD paling mutakhir. Selain itu, juga merupakan pabrik terlengkap dan sangat terintegrasi sehingga seluruh proses, mulai dari produksi, inspeksi dan pengujian kualitas, dilakukan dalam satu atap. Pabrik ini menyatukan pula teknologi LCD dan video imaging.

Melalui pemasangan line kedua tersebut –rencananya dioperasikan secara penuh mulai Agustus 2004, input capacity Sharp akan melonjak hingga dua kali lipat menjadi 27 ribu lembar/bulan. Sementara itu, production line pertama –sudah beroperasi sejak Januari lalu– menghasilkan input capacity sebanyak 15 ribu lembar/bulan. Production line pembuat panel LCD ini menggunakan substrate (lapisan terhalus) berformat besar (1500x1800mm) pertama di dunia.

Diharapkan, dengan bertambahnya kapsitas tersebut Sharp tidak hanya dapat mengantisipasi lonjakan permintaan pasar dunia terhadap panel LCD buat TV, tetapi juga mampu meningkatkan efisiensi biaya. Dengan begitu, perusahaan ini dapat memberikan harga yang lebih kompetitif untuk memperluas pasar TV LCD. “Sharp Indonesia tentu berharap bahwa pemasangan line kedua di pabrik Kameyana tersebut memberikan dampak positif bagi pelanggan Sharp di Tanah Air yang terus mengikuti produk dan teknologi terbaru. Khususnya teknologi lCD yang sudah puluhan tahun dikembangkan Sharp,” ujar Kenji Okunaka, Presdir Sharp Indonesia.

# Tag


    © 2023-2024 SWA Media Inc.

    All Right Reserved