Listed Articles

Sony Ericsson Pamer Game EA Sports FIFA 12

Sony Ericsson Pamer Game EA Sports FIFA 12

Sony Ericsson mengumumkan perjanjian eksklusif periode terbatas dengan EA Mobile™, sebuah divisi dari Electronic Arts Inc, produsen game ponsel terkemuka di dunia. Kerja sama itu terkait peluncuran game EA SPORTS FIFA 12.

Dioptimalkan untuk Xperia™ PLAY, smartphone bersertifikasi PlayStation® pertama di dunia, franchise olahraga No.1 di dunia ini akan tersedia secara global pada musim liburan tahun ini. Dengan permainan game yang sudah ditingkatkan, komentar asli, tim terbaru dari liga-liga top dunia dan sistem replay baru, FIFA 12 pada Xperia™ PLAY merupakan pengalaman bermain bola khusus Android.

“FIFA 12 tidak ragu lagi akan menjadi salah satu game paling populer tahun ini dan konsumen Xperia™ PLAY dapat menikmati semua itu sebelum para pengguna Android lainnya,” ujar Djunadi Satrio, Head of Marketing Sony Ericsson Indonesia. “Menambahkan portfolio game berkualitas milik Xperia™ PLAY, FIFA 12 beradaptasi dengan sempurna dengan ponsel ini dan mengantarkan pengalaman sepak bola terbaik dalam Android.”

Follow www.twitter.com/xperiagames untuk berita terbaru mengenai game yang akan tersedia pada smartphone Xperia™ PLAY. Untuk informasi produk, kunjungi http://blogs.sonyericsson.com/products. EA Mobile™ memiliki reputasi yang solid akan kepeloporan dan kepemimpinan pasarnya dalam game ponsel. Untuk informasi lebih lanjut mengenai EA Mobile™, kunjungi www.EAMobile.com, atau follow Twitter di www.twitter.com/EAMobile.

EA Mobile adalah penerbit hiburan nirkabel terdepan di dunia dengan game-game yang sudah memenangkan penghargaan, seperti Tetris®, Bejeweled®, The Sims™, dan Need for Speed™. Portfolio EA Mobile juga mencakup game sederhana berdasarkan kerjasamanya dengan Hasbro, Inc. seperti MONOPOLY, YAHTZEE dan SCRABBLE (di AS dan Kanada) begitu juga dengan game populer dari merek EA SPORTS, seperti Madden NFL Football, FIFA Soccer dan NASCAR. EA Mobile mengembangkan game untuk berbagai platform mobile, seperti ponsel, smartphone, iPhone, iPad dan iPod touch.

Di sisi lain, Electronic Arts adalah pemimpin global dalam hiburan interaktif digital. Lisensi game perusahaan ditawarkan baik berupa produk barang kemasan dan layanan online yang diberikan melalui konsol berkonseksi internet, komputer, ponsel dan tablet. EA memiliki lebih dari 100 juta pengguna terdaftar dan beroperasi di 75 negara. Pada tahun fiskal 2011, EA mencetak penghasilan bersih GAAP senilai US$3,6 miliar. Berpusat di Redwood City, California, EA dikenal melalui lisensi game populer berkualitas tinggi yang diakui secara kritis, seperti The Sims™, Madden NFL, FIFA Soccer, Need for Speed™, Battlefield, dan Mass Effect™.


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved