Profile Profil Profesional zkumparan

Frecy F Daswaty, Menyebarkan Branding Faspay

Frecy Ferry Daswaty, Head of Merchant Acquisition & Marketing Communication Faspay

Sebagai Head of Merchant Acquisition & Marketing Communication Faspay di bawah bendera PT Media Indonesia, Frecy Ferry Daswaty terpacu untuk mengenalkan merek ini pada masyarakat.

Faspay merupakan perusahaan payment gateway yang menghubungkan toko online dengan channel bank. Kegiatan branding Faspay dilakukan oleh eksekutif muda kelahiran 18 Juli 1988 itu agar lebih dikenal, sehingga mendongkrak penjualan dan nantinya berdampak pada kinerja yang lebih baik.

Idenya tidak begitu saja diterima oleh internal perusahaan, terutama top management. “Pertama kali masuk Faspay, saya sebagai head of marcomm. Saya memegang akuisisinya, strategi branding dibuat, namun timbul pertanyaan: buat apa melakukan branding?” ceritanya. Bagi internal perusahaan, tanpa branding pun Faspay dapat jualan dan hasilnya bagus.

Akhirnya, lulusan LSPR Jakarta, jurusan Public Relation ini memberikan data dan contoh nyata bagaimana pentingnya branding yang dapat berpengaruh terhadap kinerja merek dan perusahaan. Secara eksternal, ia terus melakukan update teknologi, sehingga produknya sesuai dengan kebutuhan masyarakat. “Diskusi dengan IDEA, asosiasi fintech, dan regulator saya lakukan untuk mendapatkan update informasi terbaru,” ungkapnya.

Hasilnya, jumlah merchant, traffic, dan volume Faspay meningkat dengan kenaikan bisnis mencapai 100%, dalam enam bulan. Selain itu, penerimaan Faspay juga lebih mudah dan tender berdatangan, justru kadang ditawari. Selama tiga setengah tahun dipegang Frecy, Faspay dinobatkan sebagai top three best payment gateway oleh lembaga survei independen di Indonesia.

Frecy juga berhasil membawa Faspay sebagai payment gateway pertama yang mendapatkan lisensi dari Bank Indonesia. “Akhir tahun lalu, Faspay melampaui target dan mencetak rekor baru di perusahaan,” ujar wanita yang mengidolakan Chairman LSPR, Prita Kemal Gani ini dengan bangga.

Reportase: Anastasia Anggoro Suksmonowati

www.swa.co.id


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved