Profile Profil Profesional zkumparan

Tugas Dunia Marketing dan PR Hampir Sama

Menerjuni dunia public relations (PR) selama tiga tahun, membuat Sylvia Christianti kian dipercaya sebagai garda terdepan menjelaskan rencana pengembangan bisnis PT Centrepark Citra Corpora (CCC).

CCC adalah perusahaan layanan jasa manajemen parker bernama CentrePark dengan 280 lokasi parkir yang tersebar di 30 kota besar di Indonesia.

Perempuan asli Semarang yang sedang kuliah S2 Ilmu Komunikasi di Binus Graduate University ini tidak pernah menyangka dirinya akan menjadi seorang komunikator perusahaan. Kariernya dimulai dari bidang pemasaran (marketing). Lalu, 12 tahun kemudian, ia berkutat memasarkan dan mengembangkan produk dan jasa sejumlah perusahaan yang pernah ia naungi.

Baginya, dunia marketing dan kehumasan memiliki tugas yang sama, yaitu menyampaikan pesan berupa informasi yang benar terkait produk kepada khalayak luas. “Public relations menyampaikan apa yang ingin disampaikan oleh brand kepada masyarakat melalu media. Jadi, humas itu membuat saya selalu menyempatkan diri untuk membaca update terbaru mengenai perkembangan jaman, wawasan dan pengetahuan baru supaya tetap in line dengan perubahan saat ini,” ujar perempuan asal Semarang ini.

Wanita kelahiran Agustus ini menilai, penampilan juga menjadi bekal aktiivtasnya sehari-hari sebagai Head of Marketing Communications CentrePark. “Tampil fit itu perlu sekali karena hampir setiap hari saya bertemu dengan banyak rekan kerja dan mitra di luar. Minimal dua kali seminggu saya melakukan treadmill, rpm dan boxing. Saya merasa tubuh yang sehat dan ideal menambah rasa percaya diri lebih lagi,” papar wanita berkulit putih yang demen masak ini.

Memiliki teman-teman yang mendukung penuh kariernya juga menjadi ‘obat’ kebugaran, selain mendengarkan lagu nostalgia yang manjur untuk melepas penat dari padatnya kegiatan Sylvia di kantor. “Saya juga suka melakukan me time relaksasi dan perawatan sambil menonton televisi di kamar,” imbuh Sylvia yang juga Direktur Grup Bisnis Chamber Business Networkers, komunitas para pebisnis dan eksekutif perusahaan-perusahaan ternama di Indonesia.

Ada tips buat kaum muda perkotaan supaya tidak gampang stres? “Belajar berpikir untuk lebih tangguh lagi dalam menjalani tantangan kehidupan, jangan mudah menyerah, dan selalu semangat membangun masa depan. Oh ya satu lagi, jangan lupa travelling,” tandas wanita lajang ini.

www.swa.co.id


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved