Trends

Bali, Kota Terakhir Perhelatan UEFA Champions League (UCL)

Bali, Kota Terakhir Perhelatan UEFA Champions League (UCL)
Legenda Klub Sepak Bola Juventus Del Pierro (kanan) dan Mariska Van Drooge, Direktur Pemasaran Multi Bintang Indonesia (kanan) .

Bali menjadi kota terakhir Perhelatan UEFA Champions League (UCL) Trophy Tour Presented by Heineken dengan menghadirkan kapten legendaris tim nasional Italia dan Juventus FC, Alessandro Del Piero.

“Heineken selalu berkomitmen untuk memberikan yang terbaik bagi para pencinta Liga Champions Eropa. Heineken menawarkan pengalaman #unmissable, melihat Piala Liga Champions UEFA secara langsung serta mendapatkan tanda tangan salah satu legenda kompetisi tersebut,” ungkap Mariska Van Drooge, Direktur Pemasaran PT Multi Bintang Indonesia Niaga, Sabtu (16/3/2019) di Finns Recreation Club, Canggu.

Alessandro Del Piero yang dianggap sebagai salah satu pemain terbaik pada generasinya, mengungkapkan kegembiraannya dapat mengunjungi Bali. “Saya sangat senang berada di Bali sebagai ambassador UEFA Champions League Trophy Tour presented by Heineken. Bertemu para pendukung serta menikmati pantai di Bali yang sangat indah menjadikan hari-hari saya di Bali sangat istimewa. Saya juga sudah tidak sabar untuk bermain bola bersama pemain-pemain Indonesia di pantai Bali yang sangat terkenal,” ungkap Del Piero.

Del Piero berhasil memenangkan Liga Champions Eropa pada tahun 1996. Secara keseluruhan, Del Piero mengoleksi 92 laga dan 44 gol di kompetisi Liga Champions Eropa, menjadikannya penyerang Itali terbaik di kompetisi tersebut.

Menurut Del Piero, pertandingan terakhirnya setelah 19 tahun berkarir bersama Juventus FC merupakan momen yang paling #unmissable, ketika Juventus FC berlaga melawan Atlanta. “Saya tidak bisa menggambarkan dengan kata-kata. Juventus selalu menjadi rumah bagi saya. Tapi, tidak ada yang lebih baik untuk mengucapkan selamat tinggal,” tambah Del.

Piala asli Liga Champions UEFA yang dibawa akan diinapkan sementara waktu di Finns Recreation Club, Jalan Pantai Berawa Canggu, Kuta Utara, 16-17 Maret 2019. Del Piero juga akan di Pantai Petitenget untuk bermain bola dengan para fans yang telah menunggunya selama berada di Bali.

Tahun ini, acara UEFA Champions League Thropy Tour akan mengunjungi Afrika Selatan, Namibia, Indonesia, Mozambik, Tiongkok, Nigeria dan Amerika Serikat.


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved