Trends zkumparan

Bandara Bali Utara Siap Beroperasi 2025

Bandara Bali Utara Siap Beroperasi 2025
Budi Karya Sumadi, Menteri Perhubungan
Budi Karya Sumadi, Menteri Perhubungan

Setelah Kementerian Perhubungan memastikan akan mengeluarkan izin penetapan lokasi sebelum pertengahan 2019, Bandar Udara di Bali Utara yang berlokasi di Kabupaten Buleleng ditargetkan akan mulai beroperasi pada 2025.

Gubernur Bali I Wayan Koster usai mendampingi Menteri Perhubungan RI, Budi Karya Sumadi, meninjau langsung lokasi rencana pembangunan Bandara Bali Utara di Dusun Tukad Ampel Desa Kubutambahan Buleleng. merinci setelah izin penetapan lokasi (penlok) keluar pada 2019, selanjutnya pembangunan akan dimulai pada 2020. Setidaknya perlu waktu empat tahun untuk merampungkan pembangunan, sebelum mulai dioperasikan pada 2025.

Pembangunan Bandara Bali Utara yang menggunakan skema kerja sama pemerintah dengan badan usaha (KPBU) ini diharapkan mampu menyeimbangkan ketimpangan pembangunan antara Bali Selatan dengan Bali Utara. Di samping itu, juga bisa mendukung keberadaraan Bandara Ngurah Rai.

Menhub Budi Karya Sumadi mengungkapkan, kawasan Kubutambahan merupakan tempat yang paling strategis untuk pembangunan bandara baru di Bali Utara, walaupun saat ini terdapat dua alternatif lokasi lain yakni di Desa Gerokgak dan Desa Celukan Bawang. Selain lahan yang tersedia cukup luas, lahannya juga tidak produktif dan keberadaan tempat ibadah juga sedikit sehingga bisa menekan potensi masalah saat pembebasan lahan dan pembangunan bandara.

Untuk Penetapan Lokasi ( penlok), kata Budi Karya, akan segera menerbitkannya setelah melalui studi lebih lanjut dan memastikan proses tender proyek pembangunan bandara ini akan transparan. “Kami usahakan setransparan mungkin bahwa mereka yang paling kompeten, efisien, dalam satu bidding contest,” tutur Budi Karya.

Koster optimimis, Bandara Bali Utara ini yang akan dibangun diatas kahan sekuas 442 hektare ini akan lebih nyaman dibanding Bandara Ngurah Rai yang memiliki luas kurang dari 300 hektar. “Bandara ini akan betul-betul menjadi ikon Indonesia dan ikon Bali sebagai destinasi dunia, lengkap dengan arsitektur budaya Bali,” ujar Koster.


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved