Business Research

Kuartal I, Pasar Perkantoran di CBD Tumbuh Signifikan

Kuartal I, Pasar Perkantoran di CBD Tumbuh Signifikan

tingkat hunian sewa perkantoran di Jakarta capai 95,54%

Pertumbuhan ekonomi makro selama kuartal I tahun 2012 sebesar 6,5% yang dicapai dari kontribusi investasi masih terus mengalami peningkatan. Meskipun adanya isu kenaikan BBM, tetapi kondisi perekonomian tetap kondusif sehingga membawa implikasi terhadap membaiknya kinerja pasar properti selama awal tahun 2012. Coldwell Banker Indonesia memberikan pemaparan tentang laporan kinerja pasar properti khususnya untuk pasar perkantoran di Jakarta selama kuartal I 2012.

Total penyerapan ruang perkantoran sewa di kuartal I 2012 mencapai 172.468 meter2, mengalami peningkatan yang cukup signifikan dibanding kuartal sebelumnya yang penyerapannya hanya sebesar 62.074 meter2. Tingkat hunian perkantoran sewa pada kuartal I 2012 mencapai 95,54% naik sebesar 1,39% dibanding tingkat hunian pada kuartal sebelumnya. Berdasarkan area, tingkat hunian di wilayah central business district (CBD) mencapai 96,66% atau naik sebesar 2,61% dibanding kuartal sebelumnya.

Sementara itu, tingkat hunian di wilayah sekunder mencapai 94,42% atau naik sebesar 2,81 % dari tingkat hunian pada kuartal sebelumnya. Kenaikan juga terjadi pada harga sewa ruang perkantoran dimana pada kuartal I rata-rata harga sewa kotor berada pada Rp 112.044 per meter2 per bulan, atau naik sebesar 4,6% dari harga sewa kuartal lalu.

“Kondisi ekonomi yang membaik mendorong aktifitas bisnis dan meningkatkan permintaan ruang perkantoran di Jakarta, baik jual maupun sewa dimana tumbuh secara signifikan, khususnya di wilayah non CBD” papar Meyriana Kesuma, Manager Research and Consultancy Coldwell Banker Indonesia,

Sementara itu, penyerapan ruang kantor strata title di Jakarta pada kuartal I tahun 2012 mencapai 995.573 meter2 dengan tingkat penjualan ruang strata title yang cukup tinggi mencapai 98,37%. Harga jual ruang kantor strata title di wilayah CBD berkisar antara Rp 16 – 24 juta per meterr2. Sedangkan di wilayah sekunder harga jual ruang kantor strata title berkisar antara Rp 13 -17,5 juta per meter2.

Pasokan perkantoran baik leasing maupun strata title juga diperkirakan akan terus aktif pembangunannya pada tahun yang akan datang khususnya di wilayah sekunder (non CBD) mengingat padatnya kawasan CBD serta harga tanah yang terus meningkat di kawasan tersebut. Tren perkembangan perkantoran juga diprediksikan akan bertumbuh, bahkan di pusat-pusat kegiatan di pinggiran kota yang saat ini sudah memiliki pusat kegiatan bisnis tersendiri. (Ario Fajar/EVA)


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved