Business Research

Survei Shopback: Semua Karena Diskon

Survei Shopback: Semua Karena Diskon

Hari belanja online nasional (harbolnas) datang lagi pada 12-14 Desember mendatang. Seperti sebelum-sebelumnya, momen ini akan menarik minat banyak masyarakat. Sebagian besar tergiur tawaran promo dan diskon menarik.

Dari survei Shopback, total pembeli online, sebanyak 77,1% menyukai promo dan diskon saat Harbolnas. Harga spesial inilah yang menjadi magnet di setiap gelaran harbolnas. Tak heran, pengunjung banyak toko online pun meroket.

Indra Yonathan, Country General Manager, ShopBack Indonesia

Indra Yonathan, Country General Manager, ShopBack Indonesia

“Sebanyak 43,4% memilih voucher potongan, 37,5% tertarik karena harga spesial, 18,1% tergoda dengan promo pemasaran menarik, kemudian 0,3% termotivasi apabila ada undian menarik, serta 0,4% akan terpicu jika terdapat produk/brang edisi terbatas,” ujar Indra Yonathan, Country General Manager, ShopBack Indonesia dalam rilisnya.

Setiap gelaran harbolnas di tahun 2016 sukses menyedot 86,7% konsumen untuk belanja di banyak toko online di Indonesia. Hampir seluruhnya menilai event ini adalah saat yang tepat untuk berbelanja barang dan kebutuhan yang diidam-idamkan.

Itulah kenapa, Indra menyarankan para pelaku e-commerce di Indonesia untuk memperhatikan lebih serius faktor logistik yang berpotensi akan berpengaruh terhadap tingkat kepuasan pelanggan. Sebab, sebanyak 59% konsumen masih menjadikan masalah lamanya pengiriman barang sebagai masalah utamanya.

“Kami ingin industri e-Commerce terus tumbuh berkembang sehingga mampu memberikan kontribusi signifikan terhadap penguatan ekonomi digital yang didambakan oleh Pemerintah Indonesia,” kata dia.

Survei tentang perilaku dan harapan konsumen terkait dengan Harbolnas 2016 ini diselenggarakan sebagai bentuk komitmen ShopBack sebagai mitra resmi cashback Harbolnas 2016. Perseroan juga berkomitmen mengedukasi konsumen untuk belanja lebih cermat dan hemat.

“Kami berharap, pelaku e-Commerce semakin tepat dalam mengimplementasikan strategi pemasaran serta penjualannya berkat referensi-referensi akurat yang bermanfaat dalam menggambarkan psikografik target pasarnya,” ujar dia.


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved