Business Research

Symantec Survei Perangkat Aman untuk Data Perusahaan

Oleh Admin
Symantec Survei Perangkat Aman untuk Data Perusahaan

Perusahaan Indonesia terntara menghadapi tantangan yang tidak mudah dalam melindungi data perusahaan. 88% bahkan mengaku pernah kehilangan data perusahaan yang sangat penting. Selain itu 54% responden juga kerap mendapati informasi perusahaan tersebar tanpa sengaja. Demikianlah hasil survey yang dilakukan perusahaan software keamanan Symantec dalam 2012 State of Information Survey.

“Anda bayangkan saja di foodcourt, misalnya, satu orang bisa membawa lebih dari 2 gadget. Belum lagi laptop yang ditenteng. Di setiap device itu tentu ada informasi perusahaan yang harus dijaga. Bagaimana kalau device itu hilang? Apakah datanya aman?” papar Raymond Goh, Senior Director, System Engineering & Alliances Symantec Asia South Region.

Raymond Goh, Senior Director, System Engineering & Alliances Symantec Asia South Region

Sekitar 40% responden mengatakan informasi tersebut hilang bersama hilangnya device seperti laptop atau USB flash drive. Sementara 27% responden kehilangan data mereka karena dicuri atau dihack, dan 13% lainnya karena tanpa sengaja terekspos di website.

2012 State of Information Survey juga mensurvei device apa saja yang dianggap aman oleh perusahaan. Sebanyak 89% responden menyatakan bahwa backup atau archival storage merupakan medium paling aman dalam menyimpan informasi perusahaan. Sementara itu tablet adalah media yang paling tidak dipercaya untuk menyimpan informasi perusahaan. Hanya 54% responden yakin tablet dapat memproteksi informasi bisnis dengan baik.

“Mengapa hanya 54%? Karena semua orang bisa mengakses tablet. Walaupun teknologi tablet sekarang sudah dilengkapi kunci atau password sedemikian rupa termasuk semacam tanda tangan, namun tetap saja informasi di dalamnya sangat mudah untuk diakses,” kata Goh.

Temuan ini tidak jauh berbeda dengan respon global. Dari 4.506 organisasi, 80% responden percaya bahwa tempat menyimpan data perusahaan yang paling aman adalah backup storage atau archival storage. Hanya 53% responden global yakin akan keamanan tablet dalam melindungi informasi bisnisnya.

2012 State of Information Survey merupakan survei pertama yang dilakukan perusahaan security software Symantec Corp dengan ReRez Research. Sebanyak 4.506 perusahaan di 36 negara disurvei terkait esensi informasi bisnis bagi perusahaan. Survei yg dilakukan sepanjang bulan Februari dan Maret 2012 tersebut juga menjangkau 100 perusahaan di Indonesia. (EVA)


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved