Technology Trends

Cara Mudah Nonton Olimpiade Rio 2016 di Mobil

NExDrive

Games of the XXXI Olympiad, atau yang dikenal dengan nama Olimpiade Rio 2016 digelar di kota Rio de Janeiro, Brazilia. Ajang olah raga empat tahunan itu cukup menyedot perhatian banyak kalangan. Terutama sejak Sri Wahyuni mendapatkan medali perak untuk cabang olah raga angkat besi.

Kesempatan emas ini dipakai oleh Nexmedia lewat produk barunya NexDrive sebagai official broadcaster yang menyiarkan Olimpiade Rio 2016. Menurut Andy Jobs, Direktur Penjualan, Pemasaran dan Produk NexMedia dan NexDrive, bahwa pelanggan dapat menyaksikan altel Indonesia dan dunia berlaga di dua channel khusus yaitu Rio1 (409) dan Rio 2 (410) selama 24 jam penuh.

NexDrive merupakah televisi berlangganan di mobil yang menggunakan teknologi Digital Video Broadcasting – Terrestial 2 (DVB-T2). Diversity generasi terbaru yang mampu memberikan layanan digital dengan kualtias tayangan yang memberikan lebih baik seperti menonton tayangan televise di rumah.

“Dalam kesempatan GIIAS 2016, kami memberikan harga khusus Rp 2,4 juta plus voucher pemasangan senilai Rp 300 ribu untuk seluruh jenis kendaraan. Tawaran menarik ini atas hasil kerja sama kami dengan Bank Mandiri,” jelas Andy di acara GIIAS di ICE, BSD, Tangerang (11/8/2016).

Keunggulan NexDrive dibanding dengan televisi berlangganan mobil lainnya adalah, gambarnya yang jelas dan perangkat yang digunakan oleh NexDrive tidak akan terganggu oleh sistem mekanis yang ada dalam mobil, meski saat dipacu pada kecepatan 100 km per jam.

Selain NextDrive dengan tayangan eksklusif Olimpiae Rio 2016 di mobil, Nexmedia juga menjadi official broadcaster untuk liga inggris 2016-2019. Selama pameran di GIIAS, pelanggan dapat menyaksikan lebih dari 2000 an pertandingan dari 8 kompetisi sepak bola dunia hanya dengan biaya Rp 3.000 an per hari.

Beberapa tayangan olah raga kelas dunia yang dapat disaksiskan di NextMedia dan NexDrive antara lain: Olimpiade Rio 2016, Liga Inggris, La Liga, Ligue 1, Major League Soccer, Eredivise, UEFA Champion League, UEFA Europe League dan Torabika Soccer League.(EVA)


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved