Management Trends

Depo Bangunan Buka Toko ke-11 di Pondok Gede

Depo Bangunan Buka Toko ke-11 di Pondok Gede

Depo Bangunan adalah perintis yang memperkenalkan cara berbelanja bahan bangunan dengan konsep one stop shopping. Konsumen dapat berbelanja berbagai kebutuhan bahan bangunan dan perlengkapan rumah tangga dalam satu atap, lengkap, nyaman, kualitas produk terjamin dan memberikan harga terendah dari harga rata-rata yang ada di pasar. Karena tujuan membangun Depo Bangunan adalah melayani para pembangunan dengan memberikan produk berkualitas dengan harga yang bersaing.

Untuk memenuhi kebutuhan bahan bangunan yang terus meningkat, Pimpinan Depo Bangunan Kam Kettin, mengembangkan gerainya langsung di beberapa titik yang strategis. Selain di Kalimalang Bekasi sebagai gerai pertama, juga di Tangerang Selatan yang merupakan gerai kedua, yang dibangun di atas lahan seluas 23.000 m2 dengan luas area penjualan seluas 10.000 m2.

Adapun gerai Depo Bangunan yang ketiga berlokasi di Gedangan, Waru, Sidoarjo, Jawa Timur. Sedangkan gerai keempat berada di kota Malang, Jawa Timur. Untuk gerai kelima terdapat di kota Bandung, gerai keenam di kota Denpasar, dan gerai ketujuh berlokasi di kota Bogor. Gerai kedelapan berada di lokasi Kota Bekasi, Gerai kesembilan di Kota Bandar Lampung, gerai kesepuluh di Kota Jember Jawa Timur dan yang terbaru dibuka pada 26 Februari tahun 2022 adalah gerai kesebelas yang berlokasi di Pondok Gede Kota Bekasi.

Latarbelakang Kam membuka gerai kesebelas di Pondok Gede karena Pondok Gede merupakan area pemukiman yang padat penduduk dan merupakan area penyanggah Jakarta. Di Pondok Gede ini, PT Caturkarda Depo Bangunan Tbk bekerja sama dengan Hero Inti Perkasa Land dalam penyedian gedung gerai Depo Bangunan.

Depo Bangunan Pondok Gede berdiri di area pertokoan milik Hip Land. Dan luas gedung yang ditempati seluas 7.114 m2 dengan selling area 2 lantai seluas 3.326,4 m2 lantai 1 serta seluas 3.493,3 m2 lantai 2. Lokasinya strategis, yaitu di Jalan Jatiwaringin, Pondok Gede, Bekasi.

Depo Bangunan Pondok Gede lengkap dengan berbagai katergori , yang dimulai dengan Flooring Center tersedia merek-merek lantai dan dinding. Contoh untuk kategori bahan Keramik tersedia produk Roman, Milan, Centro, KIA, Impresso, Spectrum, Signature, Accura, Mulia, IKAD, Asia dan Platinum. Untuk kategori bahan Granite Tile tersedia merk Sandimas, DBS, Pangres, HUGO, Roman, Niro, Summit, Tobest, Indogres, Gracetile, Igress, Ikad ,Rustique, Riviera, Dreamtek dan D’eurogress.

Untuk kategori bahan Vinyl baik ukuran modul maupun lembaran tersedia merk DBS dan KIA. Sedangkan untuk keperluan perekatannya atau biasa disebut tile adhesive dan pengisi nat tersedia merk MU, AM, Sika, Demix dan Superfix, Supergout. Untuk aksesoris lantai seperti plint, stepnose tersedia merk PMJ, Stepgress.

Di Paint Center Depo Bangunan , dapat ditemui beragam cat yang tersedia dalam bentuk Cat Ready Mix yang warnanya sudah diproduksi oleh pabrik cat hingga cat yang diproduksi pewarnaanya dengan Mesin Tinting Color, sehingga pembeli dapat memilih sendiri warna kesukaannya dan akan dicampur langsung di depan pembeli.

Jenis cat yang tersedia di Depo Bangunan, mulai dari Cat Tembok, Cat Kayu Besi, Cat Plafon, Cat Lapangan Tenis, Wood Finish, Water Repellent, Water Proofing, Cat Lantai Epoxy dan masih banyak lagi. Bahkan cat tembok pun tersedia dengan detail kebutuhan khusus, seperti : cat odourless, cat anti jamur, cat anti nyamuk dan masih banyak lagi.

Produk-produk Sanitary Plumbing centre yang ada di sini antara lain Toto, American Standard, Roca, Qulu, Meridian, Castelli, Bagno, Vanzi, Volk, Halmar, Alco, Terracota, Penguin, dan Profil. Sedangkan untuk produk aksesorisnya, hadir dari Maspion, Fantasy, Crystal, Tirta, Trisensa, Pipa power, Pralon, Siamp, dan Global (cermin ). Serta produk Waterheater tersedia merk Ariston, Modena, Electrolux, Stiebel, Thermor, Daalderop, Solahart dan Inti Solar. Produk kategori plumbing untuk pompa dengan merek seperti Grunfos, Wasser, Shimitzu, Sanyo, Water Plus dan Panasonic.

Electrical Center di Depo Bangunan, menyediakan mulai dari kebutuhan kabel, lampu LED, lampu LHE, lampu TL, lampu baca, lampu hias, lampu taman, saklar, stop kontak, lampu kristal hingga lampu jalan. Artinya mulai dari kebutuhan listrik rumahan sampai industrial, dan mulai dari instalasi sampai elemen penunjang.

“Kelebihan yang ditawarkan di Depo Bangunan adalah kelengkapan dari masing-masing item produknya, misalnya saja saklar dengan merek seperti Broco, Panasonic, Schneider, Philips, Boss, Nero. Untuk kebutuhan penerangan seperti bohlam, dan aneka lampu atau penerangan lainnya Depo Bangunan mampu menghadirkan brand-brand besar seperti Phillips, Panasonic, Osram, Lumina, Inlite, HND, Selmini, DLX,” jelasnya.

Builders Hardware Center di Depo Bangunan menyediakan berbagai kebutuhan bahan bangunan yang berkualitas dan relatif lengkap, mulai dari kunci, handle, engsel, gembok, hak angin, lamskar, grendel, pintu, jendela, kusen sampai ke berbagai jenis penutup atap seperti genteng keramik, genteng bitumen, genteng metal, polycarbonate, UPVC, penutup pagar, dan masih banyak lagi.

Untuk Genteng dipasarkan merek Kanmuri, M-class, Primaroof, Onduline dan lain-lain yang terbuat dari keramik, bitumen dan metal. Untuk penutup atap non-genteng yang terbuat dari polycarbonate, UPVC, tersedia merek Twinlite, Solartuff, Alderon, Laserlite dan Excel. Untuk penutup pagar plastik ada Flexilon, Laserlite, Excel dan lainnya.

Swa.co.id


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved