Management Trends

Education New Zealand Ciptakan Wirausaha Bidang Teknologi

Education New Zealand Ciptakan Wirausaha Bidang Teknologi

Education New Zealand kembali menyelenggarakan program Kompetisi Ide Wirausaha Indonesia (KIWI) Challenge 2021 secara virtual pada 20 november 2021 lalu. Melalui ide bisnis bernama ‘IlmuKita’, British School Jakarta berhasil menjadi juara dalam perhelatan tahunan ini.

Kiwi Challenge merupakan kompetisi ide bisnis tahunan yang diselenggarakan oleh Education New Zealand untuk pelajar SMA di wilayah Pulau Jawa. Di tahun ini, ENZ menggandeng Kopi Tuli dan Sekolah Bisnis Universitas Canterbury New Zealand (UC Business School) untuk menyelenggarakan kompetisi dari tanggal 25 September – 22 Oktober itu.

Ben Burrowes, Direktur Regional Asia dari Education New Zealand mengatakan bahwa kompetisi Kiwi Challenge merupakan refleksi dari lingkungan pembelajaran di New Zealand yang kebanyakan berbasis proyek atau project based. “Pembelajaran tersebut dapat mengasah siswa untuk terus kreatif, inovatif, berpikiran kritis dan analitik. Hal ini juga terefleksikan dari kompetisi Kiwi Challenge,” kata Ben menjelaskan.

Soft skill, menurutnya, merupakan hal yang sangat penting, karena akan dibutuhkan di level pekerjaan nanti. Bertemakan EdTech atau “Teknologi Pendidikan”, Kiwi Challenge edisi tahun ini bertujuan untuk mengembangkan ide dengan menggunakan teknologi untuk mengembangkan keterampilan yang diperlukan siswa SMA di Indonesia dalam meningkatkan peluang mereka bekerja setelah lulus sekolah.

“kami terkesan dengan semua presentasi terlepas dari hasilnya. Saya yakin peserta telah belajar banyak dan ini akan menjadi pengalaman yang dapat dibawa dan terapkan pada pekerjaan di masa depan,” kata Internationalisation Director UC Business School, William Shannon.

Editor : Eva Martha Rahayu

www.swa.co.id


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved