Marketing Trends

EKI Merilis Produk Sunscreen Terbaru

EKI Merilis Produk Sunscreen Terbaru
Ilustrasi foto : Pixabay

PT Eka Jaya Internasional (EKI), pemilik brand Hanasui, meluncurkan Hanasui Collagen Water Sunscreen SPF 30 PA sebagai produk sunscreen dengan SPF yang lebih rendah guna memenuhi kebutuhan kulit wajah agar terlindungi dari paparan sinar UVA & UVB meski di dalam ruangan terutama untuk yang sering menggunakan gadget. Peluncuran ini melanjutkan kesuksesan produk sunscreen dengan SPF 50 yang merupakan collagen water sunscreen pertama di Indonesia.

Hanasui SPF 30 PA diklaim dengan super skin protector, memiliki kandungan blue oléoactif yang berbahan dasar alami dari tumbuhan serta mengandung mugwort extract. Blue oléoactif itu berguna untuk meningkatkan perlindungan kulit dari bahaya sinar biru yang berasal dari paparan sinar matahari dan gadget serta polusi lingkungan.

“Hanasui akan terus berinovasi memberikan produk-produk yang berkualitas dengan harga yang affordable agar kita semua bisa menjaga dan merawat kulit agar tetap sehat tanpa perlu menguras kantong” ujar Ferry Firmanto, pemilik jenama Hanasui sekaligus Pendiri Eka Jaya Internasional di Jakarta, Kamis (24/11/2022)

Penggunaan sunscreen merupakan salah satu perawatan kulit (skin care) untuk kulit wajah. Bahkan penggunaan sunscreen perlu dilakukan setiap hari bahkan untuk perlindungan yang maksimal diperlukan untuk memakai sunscreen secara berkala setiap 2 jam sekali. Ferry, dalam keterangan tertulisnya itu, menyebutkan produk sunscreen Hanasui ini tersedia di Hanasui Official Store di sejumlah lokapasar (e–commerce) dan TikTok Shop.

Swa.co.id


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved