Marketing Trends

Harley Davidson Buka Dealer di Bali

Harley Davidson Buka Dealer di Bali

Setelah membuka gerai di Kelapa Gading, Jakarta Timur, Harley-Davidson (HD)—motor legendaris asal Amerika Serikat—membuka gerai baru lagi (show room) di Bali. Pembukaan dealer baru di bawah bendera PT Sarana Motorcycle Bali (SMB) ini merupakan dealer yang keempat. Di tempat baru ini, manajemen SMB menawarkan seluruh produk HD, termasuk juga model terbaru 2017 The All-Powerful Milwaukee-Eight dan H-D Street 500, motor yang dikhususkan untuk kawula muda.Harley Davidson

Sebelum ditangani SMB, HD dipegang oleh Mabua Harley Davidson. Era baru berkendara dengan moge (sangat kuat) saat itu, di mana para bikers dan hobiest motor mengapresiasi kehadiran HD. Sayang, pada akhir 2015 lalu Mabua terpaksa menutup operasinya karena bangkrut. Penjualan merosot dan tingginya pajak impor menjadi penyebabnya. HD yang dibanderol antara Rp 500 juta sampai Rp 1 miliar, dinilai mahal.

Menurut Peter Mackenzie, Direktur Pengelola Harley-Davidson Asia Amerika Markets, pihaknya mengaku gembira dengan kembalinya HD beroperasi di Indonesia lewat jaringan diler dan kepemilikan yang baru. “Kami bangga dengan pembukaan Sarana Harley-Davidson of Bali, yang siap melayani pelanggan dan konsumen potensial yang memiliki passion menggunakan HD,” ujar Mackenzie.

Jongkie D. Sugiarto, pemilik gerai Harley-Davidson Bali, dalam keterangan resminya mengutarakan bahwa tujuan pembukaan dealer ini adalah memberikan pelayanan terbaik kepada konsumen dan customized. Diharapkan lewat dealer ini akan lebih banyak bikers dari seluruh wilayah Indonesia & Bali untuk dapat mengunjungi dealer HD serta berwisata ke Bali dan menikmati banyak sekali rute perjalanan yang indah seperti Ubud dan tempat eksotis lainnya.

Dealer HD yang berlokasi di Jl. Uluwatu I No. 88, Jimbaran, Bali. Selain show room dan bengkel servis, tempat ini juga merupakan wahana hang out, penjualan apparel dan merchandise dan tempat sharing para bikers. “Tempat tersebut menyediakan suku cadang dan aksesori, merchandise, serta bengkel service,” tambah Mackenzie.


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved