Marketing Trends

Hicore Lens Dc1 Bidik Segmen Pengguna Media Sosial

Hicore Lens Dc1 Bidik Segmen Pengguna Media Sosial

Media sosial kini sudah menjadi tren di Indonesia. Bukan hanya Facebook yang kini kembali digemari, Twitter, Instagram maupun Snapchat pun sekarang sudah semakin banyak digunakan. Bahkan pengguna Instragram di Indonesia kini sudah mencapai 22 juta pengguna aktif bulanan dan masih terus tumbuh. Bukan hanya digunakan untuk kebutuhan pribadi, tetapi juga media sosial ini dapat dimaksimalkan untuk keperluan bisnis. Dan, hampir semua aktifitas media sosial ini dilakukan melalui smartphone. Itu sebabnya, pemilihan smartphone oleh konsumen Indonesia banyak didasari oleh pemenuhan kebutuhan akan aktifitas media sosial.

HiCore Lens dc1 OTG jadi game controller

HiCore Lens dc1 OTG jadi game controller

Kondisi konsumen Indonesia tersebut, diakomodir dengan baik oleh HiCore sebagai merek baru. Selain HiCore Play Z5, pada peluncuran perdananya, HiCore pun memiliki HiCore Lens dc1. Berbagai fasilitas di dalam smartphone dengan penampilan premium ini menunjang kebutuhan konsumen Indonesia untuk melakukan aktifitas media sosial.

Presiden Direktur HiCore Mobile, Herman Zhou, mengatakan, “Kami memperhatikan kebutuhan smartphone untuk konsumen Indonesia. Kami tidak segan memberikan fitur maupun fasilitas yang ada dalam produk HiCore agar mampu mendukung kegiatan keseharian konsumen, terutama untuk kegiatan yang berkaitan dengan aktifitas media sosial karena produk HiCore adalah smartphone kelas premium.”

Ada 5 fitur yang dimiliki oleh HiCore Lens dc1 yang dapat dimaksimalkan untuk melakukan aktifitas media sosial ini. Pertama, kamera 5 megapixel with Fflash. Dalam melakukan aktifitas media sosial, bukan hanya foto saja yang dibutuhkan oleh konsumen Indonesia. Pembuatan video pun menjadi sebuah kebutuhan. Itu sebabnya, pada HiCore Lens dc1 ini sudah dilengkapi dengan kamera depan dan belakang yang memiliki resolusi 5 megapixel. Bagi penggemar media sosial, keberadaan kamera dengan resolusi 5 megapixel sudah sangat memenuhi kebutuhan.

HiCore Lens dc1 OTG jadi flashdisk

HiCore Lens dc1 OTG jadi flashdisk

Ditambah lagi, ada fasilitas flash di bagian depan maupun belakang yang akan menemani konsumen Indonesia saat akan mengambil moment khusus. Kondisi lingkungan yang kurang menunjang pencahayaan saat pengambilan moment penting ketika akan memotret pun dapat diatasi dengan kehadiran flash ini. HiCore Lens dc1 ini juga sudah menyediakan fitur aperture f/2.0.

Fitur kedua, memory besar. Bagi penggemar media sosial, masalah ruang penyimpanan juga menjadi hal yang penting dan kerap diperhatikan ketika akan membeli sebuah smartphone. HiCore Lens dc1 ini sudah memiliki memori yang besar untuk mengakomodir kebutuhan tersebut. Setidaknya, HiCore Lens dc1 ini memiliki 16 GB ROM dan 1GB RAM.

Ketiga, performa prima. Untuk mendukung kebutuhan konsumen yang begitu aktif melakukan kegiatan media sosial, HiCore Lens dc1 yang menggunakan Operating System Android 5.1 Lollipop ini sudah memberikan processor dengan kecepatan 1.3Ghz 32 Bit Quad Core. Hal ini akan memberikan pengalaman yang menyenangkan bagi konsumen.

Baterai juga menjadi perhatian bagi HiCore Lens dc1. Di mana, kegiatan media sosial tidak mengenal waktu. Sehingga daya tahan baterai pun menjadi penting. Itu sebabnya, baterai berjenis Lithium Polimer atau Li-Po non removable berkekuatan 2100mAh sudah ditanamkan pada smartphone ini.

Keempat, koneksi maksimal. Masalah koneksi juga menjadi poin penting yang diperhatikan oleh HiCore. Untuk koneksi secara wireless, HiCore Lens dc1 sudah dilengkapi dengan fasilitas wifi,802.11 b/g/n, Wi-Fi Direct maupun hotspot. Dengan demikian, konsumen dapat lebih leluasa untuk melakukan koneksi dengan internet. Baik saat akan upload, download atau hanya sekedar memantau media sosial yang diikutinya.

Kelima, support USB OTG. Yang saat ini sedang tren adalah koneksi menggunakan USB OTG atau USB on-the-go. HiCore Lens dc1 sudah support dengan fasilitas ini. Sehingga begitu banyak kegiatan yang dapat dilakukan, terutama untuk koneksi dengan peralatan lain. Seperti menggunakan HiCore Lens dc1 ini untuk kontrol kamera DSLR. Konsumen dapat langsung melakukan penyimpanan, melihat dan share hasil foto ke media sosial.

Selain itu, fasilitas OTG ini juga dapat digunakan untuk koneksi ke flash disc, keyboard, game controller, printer atau peralatan ini. Fasilitas ini memang sudah menjadi trend saat ini. Hanya saja, masih pada beberapa smartphone tertentu yang berada di kelas premium saja. Itu sebabnya, HiCore pun menambahkan fasilitas ini untuk memberikan pengalaman lebih bagi para penggunanya.


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved