Management Trends

Kakeibo Berbagi Cara Cerdas Mengatur Keuangan

Cerdas Mengatur Keuangan dengan Kakeibo

Salah satu kemampuan yang harus dimiliki orang-orang dalam kehidupan rumah tangga adalah pintar mengelola uang, salah satunya adalah dengan metode Kakeibo. Metode ini banyak digunakan oleh para ibu rumah tangga di Jepang. Kakeibo diperkenalkan pada 1905 oleh seorang jurnalis bernama Makoto Hani. Pada 2017, istilah ini populer kembali berkat buku Kakeibo : The Japanese Art of Saving Money yang ditulis oleh Fumiko Chiba.

Regional Head of Agency Development Sequis, Fourrita Indah menjelaskan beberapa hal yang berkaitan dengan metode Kakeibo. Pertama dan paling penting adalah mencatat pemasukan, perkiraan kebutuhan, hingga pengeluaran. Adapun rentang waktunya bisa secara harian, mingguan, dan bulanan.

Untuk penghasilan contohnya, yang harus dicatat secara rutin adalah kapan dan darimana sumbernya. Piutang pun perlu dicatat. Jika memiliki asuransi dan mendapatkan nilai manfaat, maka ini juga dicatat sebagai penerimaan.

Selanjutnya adalah mencatat perkiraan jumlah kebutuhan yang dibagi ke dalam beberapa pos. Misalnya pos pengeluaran primer, pengeluaran sekunder, pengeluaran darurat dan lain-lain.

Tak kalah penting tentu saja adalah mencatat pengeluaran rutin. Selain mencatat rencana pengeluaran, catat juga pengeluaran yang dilakukan. Catatan ini berguna untuk mengetahui apakah uang yang dibelanjakan sama dengan perkiraan kebutuhan atau malah berlebihan.

Membayar premi asuransi juga perlu dimasukkan dalam jurnal keuangan. “Ketika membuat perencanaan keuangan sebaiknya alokasikan 10-20% pendapatan untuk berasuransi pada dana darurat karena kebutuhan proteksi sangat penting bagi keluarga,” saran Fourrita.

Fourrita menyarankan, tidak ada salahnya para perempuan untuk mulai menerapkan metode Kakeibo dalam pengelolaan keuangan demi mencapai masa depan keluarga yang lebih baik. Salah satunya adalah dengan memiliki asuransi Sequis Q Smart Life, yaitu asuransi yang memberikan perlindungan jiwa seumur hidup dan produk asuransi tambahan kesehatan yaitu SQIMC XBooster. Produk ini dapat menggantikan biaya rawat inap dan rawat jalan sesuai tagihan serta memberikan manfaat tunai untuk nasabah yang mengalami sakit kanker dan jantung.

Editor : Eva Martha Rahayu

www.swa.co.id


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved