Marketing Trends

Kiat Clear Bertahan di Pasar Shampo Anti Ketombe

Kiat Clear Bertahan di Pasar Shampo Anti Ketombe

Pasar shampoo anti ketombe di Indonesia masih menyediakan lahan yang cukup besar bagi produk-produk perawatan rambut. Hasil survei yang dilakukan pada tahun 2014, setengah juta orang Indonesia masih mencari solusi akan ketombe di Internet.

Senior Brand Marketing Clear Indonesia, Johan Lie, mengatakan , relevansi produk anti ketombe dan penduduk muda di Indonesia masih sangat tinggi. Pasalnya, kondisi cuaca tropis dan tingginya angka penduduk usia usia muda menjadi salah satu tingginya kebutuhan akan shampoo anti ketombe. “Target utama sebenernya adalah masyarakat indonesia. Secara spesifik mereka di rentan usia 18-35 tahun,” jelas Johan kepada Swa Online, di Jakarta, Selasa (11/10/2016).

Penduduk di Indonesia, lanjut Johan, masih banyak yang belum mengetahui cara mengatasi ketombe dengan benar. Hal tersebut menjadi peluang bagi kami untuk melakukan edukasi sekaligus memperluas pasar dari produk kami.

img_8108

“Semua program yang kami lakukan bermuara ke satu tujuan yakni mengedukasi market Indonesia. Jadi, yang mana yang bisa menjangkau dan bisa mereach lebih banyak market Indonesia,” ujar Johan.

Adapun terkait program edukasi market yang Clear lakukan, Johan mengatakan pihaknya mengkombinasikan beberapa kegiatan berbeda. Salah satunya dengan kegiatan Ice Cool Bus pada 2016 yang melakukan kampanye terkait penanganganan ketombe ke 15 kota besar di Indonesia.

“Kami berupaya meningkatkan brand awareness melalui setiap program yang kami lakukan. Tercatat 1 juta orang berpartisipasi dalam program Ice Cool Bus yang kami lakukan,” jelas Johan.

Produk Clear Ice Menthol menjadi market leader di antara 9 varian produk lainnya. Johan mengakui hal tersebut terkait dengan kondisi cuaca yang panas di Indonesia sehingga produk tersebut lebih digemari di Indonesia.

“Selama 42 tahun terakhir kami terus berupaya melakukan inovasi agar produk kami tetap dapat diterima dengan baik oleh masyarakat. Salah satu kunci terpenting adalah terus mengedukasi dan meningkatkan produk awareness itu sendiri,” pungkas Johan.


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved