Trends

Kiny Cultura Dorong Terwujudnya Generasi Muda yang Berbudaya

Pandemi COVID-19 tidak menghalangi animo anak-anak untuk menunjukkan prestasinya, seperti prestasi non akademik melalui berbagai lomba atau kompetisi. Salah satunya adalah pemberian penghargaan “International Students Certification & KCI Cultural Delegation” yang digelar secara virtual sekaligus memperingati Hari Anak Nasional dengan tema “Muda dan Berbudaya”.

Kiny Cultura Indonesia (KCI) adalah yayasan yang aktivitasnya meliputi kegiatan edukasi, pelestarian dan promosi budaya Indonesia. Dirikan sejak tahun 2016, yayasan ini merupakan anggota dari CID UNESCO (Conseil International de la Danse). Visi dan misinya mempromosikan budaya Indonesia.

Kegiatan Kiny Cultura Indonesia Cultural Delegation merupakan pemilihan anak berbakat yang berperan aktif dalam melestarikan dan mempromosikan budaya Indonesia serta memiliki prestasi-prestasi baik akademik dan non akademik.

Kiny Cultura Indonesia juga memberikan sertifikat penghargaan untuk 1 anak berbakat dengan penilaian dari beberapa juri, yang terdiri dari CID UNESCO-Paris dr Constantin Kontogiannis; Kiny Cultura Indonesia Kiki Puspita Sari; Kepala Dinas Kebudayaan Iwan Henry Wardhana. Sertifikat tersebut dapat digunakan sebagai rekam jejak prestasi dan untuk pendidikan lanjutan. Selain itu, pemenang tersebut mendapatkan endorsement dari Kiny Cultura Indonesia dalam Misi Budaya selanjutnya, mengikuti kegiatan-kegiatan internasional dari CID UNESCO, mengikuti kegiatan promosi kebudayaan di Indonesia dan membership selama 3 tahun untuk CID UNESCO.

Kiki mengatakan, budaya Indonesia harus ditanamkan pada anak-anak usia dini karena merupakan bagian dari nilai-nilai bangsa. Pentingnya menciptakan generasi muda yang unggul untuk Indonesia maju, bukan hanya pintar dalam studi atau juara kompetisi. Namun, lebih utama generasi muda yang berbudaya, beradab dan bermoral yang merupakan benteng utama manusia.

“Moral melandasi cara berpikir dan berbuat. Sedangkan adab melandasi cara melaksanakan pikiran atau cara bertindak. Dan acara ini kami selenggarakan untuk mengapresiasi anak-anak yang terus bersemangat berlatih, melestarikan budaya Indonesia,” ucap Kiki menegaskan.

Pada tahun 2020 yayasan yang dipimpin oleh Kiki Puspita Sari sebagai Direktur Edukasi dan Kebudayaan ini memiliki tiga grup tarian yang siap berpartisipasi di kompetisi dan festival internasional (Rusia, Georgia, Perancis) yaitu Sanggar Gema Citra Nusantara dari SMA 70 Jakarta dan SMP Al Ikhlas Jakarta.

CID UNESCO memberikan sertifikat internasional yang berlaku di 150 negara untuk anak-anak yang telah menyelesaikan 150 jam latihan tarian tradisional dalam pengawasan Kiny Cultura Indonesia dan pelatihan tarian dari Sanggar Gema Citra Nusantara.

“Walaupun pandemi Covid-19 melanda dunia anak-anak yang mengikuti program misi budaya tetap semangat dalam menggapai rekam jejak prestasi. Apalagi Sertifikat CID UNESCO ini berguna untuk jenjang pendidikan. Manfaat yang didapat anak-anak pemegang membership CID UNESCO adalah bisa mengikuti general assembly di Paris, keanggotaan tiga tahun, endorsement keberangkatan di UNESCO dan promosi kebudayaan dengan Dinas Kebudayaan baik di Indonesia atau mewakili Indonesia di tingkat internasional,” jelas Kiki (30/7/2021).

Selain dari CID UNESCO, anak-anak yang tergabung dalam program misi budaya juga mendapat penghargaan dari festival yang mereka ikuti yaitu : sertifikat penghargaan dari Kementerian Pendidikan Kebudayaan Riset dan Teknologi,Kementerian Pariwisata Ekonomi Kreatif dan Dinas Kebudayaan, Dinas kebudayaan serta Dinas Pendidikan Pemerintah Daerah DKI Jakarta sebagai dukungan dan atas kerja keras mereka dalam berlatih, melestarikan, dan mempromosikan budaya Indonesia saat pandemi COVID-19.

Acara penyerahan penghargaan dan sertifikat ini dihadiri juga oleh Sandiaga Salahudin Uno selaku Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif RI, perwakilan dari Kemendikbud Riset dan Teknologi Indonesia, Iwan Henry Wardhana Kadis dari perwakilan Kebudayaan DKI Jakarta, Constantin Kontogiannis dari Perwakilan CID UNESCO Paris, peserta program misi budaya yang sedang/akan berlangsung serta peserta & pemenang program Kiny Cultura Indonesia Culture Delegation.

www.swa.co.id


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved