Management Strategy

Klasifikasi SIM C Tidak Pengaruhi Penjualan Honda

Klasifikasi SIM C Tidak Pengaruhi Penjualan Honda

Isu mengenai pembagian jenis SIM oleh Kapolri yang akan berlaku mulai Mei 2016 nanti, memang masih menimbulkan pro dan kontra. Di satu sisi, pemberlakuan 3 jenis SIM ini bertujuan untuk meningkatkan keamanan bagi pengguna sepeda motor. Namun di sisi lain, kekhawatiran mengenai maraknya calo yang akan mengambil kesempatan dalam kondisi ini.

Selain itu, kebijakan mengenai pembagian SIM C menjadi 3 jenis dikatakan kurang efektif karena peraturan mengenai izin kendaraan bermotor memang sudah diatur oleh undang undang.

profile_direksi_johannes2

Meski masih menimbulkan pro dan kontra di kalangan masyarakat, tidak demikian halnya dengan perusahaan sepeda motor. Hal ini diungkapkan oleh Johanes Loman, Executive Vice Presient Director PT Astra Honda Motor. Menurutnya, kebijakan ini efektif dan berkontribusi dalam meningkatkan keamanan dalam mengendarai sepeda motor.

“Pengklasifikasian SIM C menurut saya bagus. Karena berperan dalam mengurangi tingkat kecelaan. Pengalaman menggunakan motor dengan cc kecil dan besar kan tentunya berbeda. Jadi mungkin akan lebih aman,” ujar Johanes.

Adanya pengklasifikasian jenis SIM C ini tidak akan mempengaruhi penjualan otomotif. Bahkan Johanes mensyukuri hal ini karena baginya keselamatan berkendara memang jauh lebih penting.

“ Penjualan sama sekali tidak berpengaruh jika kebijakan ini dikeluarkan. Karena menurut saya yang memengaruhi penjualan adalah daya beli masyarakat. Kalau daya beli masyarakat menurun, ya penjualan pasti menurun. Jadi kondisi ekonomi memang lebih berpengaruh daripada kebijakan 3 Jenis SIM” tambah Johanes.

Mengenai kebijakan ini, Johanes menghimbau masyarakat untuk sadar akan keselamatan berkendara. Banyak diantara masyarakat dan customer dari kendaraan bermotor yang nampak masa bodoh mengenai hal ini. Terutama para orang tua untuk mengawasi anak mereka yang berada di bawah umur dalam menggunakan kendaraan bermotor.

“Menurut saya lebih kembali ke masing masihng orang. Sebagai penjual Saya tidak bisa atur itu. Kalau konsumen kendarai motor tidak sesuai kan masalah. Maka dari itu, saya berharap para orang tua lebih mengawasi dan membantu industri dengan cara mengendarkan secara aman” tutupnya. (EVA)


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved