Management Strategy

Mito Optimalkan Jaringan Distribusi

Mito Optimalkan Jaringan Distribusi

Vendor ponsel lokal pertama di Indonesia, Mito Mobile, lebih banyak mengusung aktivitas pemasaran Below The Line dan fokus meningkatkan kinerja jaringan distribusi dan ritel. Direktur Utama Mito Mobile, Hansen Lie mengatakan, perseroan menjunjung tinggi produk yang berkualitas sesuai kebutuhan pasar Indonesia dengan tingkat kepuasan pelanggan yang tinggi & harga yang terjangkau.

“Aktifitas promosi dengan Promo Cashback, Bundling Merchandise, Lucky Dip, yang dilakukan pada Roadshow di titik keramaian kota & retail,” kata dia.

(tengah) Hansen Lie, Direktur Utama Mito Mobile

(tengah) Hansen Lie, Direktur Utama Mito Mobile

Menurut dia, Mito Mobile melakukan penetrasi pasar hingga pasar tradisional dari Sabang sampai Merauke, pasar modern di beberapa gerai ponsel & elektronik terkemuka, serta On-line Channel pada beberapa On-line shop terkemuka.

Dengan didukung 40 jaringan Layanan Purna Jual untuk memastikan tingkat kepuasan pelanggan yang baik, dia yakin Mito Mobile bisa bersaing pemain global. Caranya, dengan selalu melakukan pembenahan agar bisa mengeluarkan produk yang tepat.

“Kami yakin dengan produk unggulan Smartphone & Tablet Android yang inovatif, kualitas premium dengan harga terjangkau, untuk memenuhi kebutuhan masyarakat Indonesia akan informasi, media sosial, hiburan yang cepat & aktual,” ujar Hansen.

Mito Elektronik telah berdiri sejak tahun 2000 dengan produk beragam mulai dari Dvd player, TV, dan lain-lain. Enam tahun kemudian, mereka mendirikan satu divisi handphone, Mito Mobile.

Mito Mobile kemudian berkembang menjadi vendor ponsel lokal pertama di Indonesia. Selain mengandalkan kualitas produk, perseroan serius meningkatkan layanan purna jual dengan jaringan Service Center tersebar hampir di seluruh kota di Indonesia.

Eksistensi mereka di Tanah Air ditandai dengan meluncurnya Ponsel Dual On GSM PDA Phone (Ponsel Layar Sentuh dengan Dua Jaringan GSM) yang disambut antusias oleh masyarakat Indonesia pada tahun 2008 silam.

Mereka kini satu dari tiga vendor lokal terbesar di Tanah Air dengan didukung jaringan distribusi yang luas. Dengan visi menjadi yang terbaik, Mito menghadirkan produk berkualitas, berteknologi tinggi, inovatif, dengan harga terjangkau.

Perjalanan branding Mito Mobile fleksible dari tahun ke tahun. Mulai dari aktivitas ATL dan BTL sesuai perkembangan zaman baik di iklan TV, billboard, program hadiah untuk konsumen‎, bekerjasama dengan Google untuk Android One.

Pada tahun ini 2015, mereka mengedepankan citra brand ponsel pintar berteknologi tinggi dengan harga terjangkau. Salah satunya dengan menggandeng Icon Brand Ambasador yang cocok mewakili citra tersebut yakni Al Ghazali, mewakili icon muda yang smart, trendi, modern & enerjik. (Reportase: Maria Hudaibyah Azzahra)


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved