Management

Omni Hospital Bangun RS di Pekayon

Omni Hospital Bangun RS di Pekayon

PT Sarana Meditama Metropolitan Tbk (IDX: SAME), pemilik dan operator Omni Hospital mencetak kinerja yang positif sepanjang 2016.

Surina, Direktur Omni Hospital mengatakan, pendapatan bersih tumbuh 23,3% menjadi Rp 635,0 miliar dibanding tahun 2015 sebesar Rp 515,1 miliar. Sedangkan, laba bersih mencapai Rp 14,8 miliar, dan laba per saham sebesar Rp 12,5. Aset juga meningkat sebesar 20,7%, dari Rp 1,2 triliun di tahun 2015 menjadi Rp 1,5 triliun di tahun 2016.

Peningkatan tersebut disebabkan oleh penambahan aset dari rumah sakit baru di Cikarang yang mulai beroperasi pada April 2016 lalu. “Melalui kinerja finansial yang terus bertumbuh Omni Hospital membuktikan reputasinya sebagai Pusat Layanan Medis Unggulan,” katanya.

Omni Hospital

Tahun ini , OMNI Hospital berencana sedang mempersiapkan pembangunannya dua rumah sakit di Pekayon, Bekasi dan Balikpapan. Ekspansi OMNI Hospitals Pekayon merupakan pembangunan rumah sakit keempat. “Semua sedang dalam proses pengurusan ijin, kemungkinan setelah lebaran pembangunannya akan dimulai,” kata Hassan Themas – Direktur Omni Hospital.

Hasan menambahkan investasinya sekitar US$ 30 juta untuk pembangunan rumah sakit dengan kapasitas 250 tempat tidur dan dengan luas bangunan sekitar 20.000 m2. Begitu juga untuk pembangunan Omni Hospital di Balikpapan sekitar US$ 30 juta dengan jangka waktu pembangunan selama 1 tahun.

Saat ini, Omni Hospital mengoperasikan tiga rumah sakit yaitu Pulomas didirikan tahun 1972 (168 tempat tidur) tingkat hunian sekitar 75%, Alam Sutera didirikan 2008 (memiliki 250 tempat tidur dan tingkat hunian 66%) dan Cikarang, mulai beroperesi 2016 (kapasitas 250 tempat tidur dan baru terpasang 85 unit), tingkat huniannya 28%.

Alasan dibangun Omni Hospital Pekayon, karena adanya dorongan permintaan yang kuat akan layanan kesehatan yang berkualitas di sektor industri Bekasi, serta lokasi strategis yang dikelilingi oleh perumahan kelas menengah seperti Kemang Pratama dan Grand Galaxy.

Dengan kebijakan ekspansi ini, Perseroan akan memperluas pangsa pasar dan memberikan kemudahan bagi pasiennya untuk mendapatkan layanan kesehatan yang prima dan terpercaya.

Saat ini Omni Hospital menyediakan pelayanan spesialisasi unggulan untuk penyakit kardiologi dan bedah jantung, neurologi dan bedah saraf, orthopedi, urologi dan penyakit Kawasaki. Perseroan juga menyediakan layanan trauma center di Omni Hospital Cikarang untuk memenuhi kebutuhan masyarakat dan pasien sekitar, karena Cikarang terdapat beberapa kawasan industri yang luas dan berkembang dengan pesat.


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved