Management

Semakin Dewasa, Bhinneka.com Kian Lengkap

Oleh Admin
Semakin Dewasa, Bhinneka.com Kian Lengkap

Situs belanja terbesar Bhinneka.com akan genap berusia 14 tahun pada 1 Juni mendatang. Dalam perjalanannya, situs ini telah memperlengkapi diri dengan berbagai fasilitas dan pelayanan demi melayani konsumennya.

Di sisi teknologi, sejak ulang tahun yang ke-13 pada tahun 2012, Bhinneka.com telah memimpin pasar dengan meluncurkan e-commerce app pertama di Indonesia. Bahkan, pada tiga app secara sekaligus. Dan tahun ini, Bhinneka.com kembali menjadi yang pertama dan satu-satunya e-commerce mobile app dengan platform paling lengkap, baik untuk tablet maupun ponsel pintar dengan sistem operasi Android, Windows Phone, BlackBerry, dan iOS.

Bhinneka.com

Sementara itu, dari sisi komunitas, Bhinneka.com terus membangun komunitas B’Nerz dengan meluncurkan program kerja sama kemitraan dengan para blogger dan pemilik situs. Program yang baru diluncurkan pada tanggal 15 April lalu ini sudah memiliki lebih dari 2.000 anggota affiliate.

Menandai 14 tahun berkiprah, situs juga bekerja sama dengan fotografer ternama untuk membuka Photography School pada bulan Juni nanti. Sekolah fotografi ini akan menjadi ajang pertemuan para pehobi fotografi untuk bertukar pikiran dan saling berbagi pengalaman masing-masing. Untuk itu, Bhinneka.com menyediakan lounge dan studio indoor atau outdoor untuk aktivitas hunting foto.

Apa yang dilakukan oleh Bhinneka.com tersebut dipandang cukup berhasil dalam mengajak banyak konsumen menggunakan situs ketika berbelanja. Karena itu, sebagai bentuk apresiasi kepada para pelanggannya, perusahaan menggelar program Sepekan Gebyar Diskon Menuju 14 Tahun. Tak hanya diskon-diskon selama sepekan, pembeli pada acara Sepekan Gebyar Diskon ini juga bisa menikmati gratis ongkos pengiriman.

Sepekan Gebyar Diskon akan dimulai pada tanggal Senin, 27 Mei, dengan menggelar Midnight Sale Online 24 jam Sumo (Super Monday). Kegiatan dilanjutkan dengan Harga Rebutan Combo, yaitu fitur promo Bhinneka.com yang belinya harus rebutan harga dengan yang lain. Dan tepat di hari ulang tahun, pada 1 Juni, akan digelar Serangan Fajar berupa acara sale offline. Selain itu, di luar acara Sepekan Gebyar Diskon, yakni pada 28 Mei hingga 5 Juni diadakan Festival Diskon Kategori, dan pada 3-5 Juni bakal diadakan acara Harga Rebutan Combo.

“Selama sepekan menuju ulang tahun Bhinneka.Com yang ke-14 pada 1 Juni, kami memang hendak memanjakan para pelanggan setia dan masyarakat Indonesia pengunjung toko belanja Bhinneka.com dengan aneka acara diskon dan gratis ongkos pengiriman,” kata Hendrik Tio, Pendiri dan CEO Bhinneka.com, di Jakarta, Senin (27/5/2013).

Sebagai informasi, perjalanan Bhinneka.com dimulai dari PT Bhinneka Mentari Dimensi yang didirikan pada tahun 1993 dan memilih bidang IT sebagai inti bisnisnya. Fokus pertama dimulai dari distribusi produk IT, seperti PC build up dan PC compatible, peripherals, rancang bangun software, hingga service center.

Saat krisis ekonomi 1997-1998 melanda Indonesia, bisnis PT Bhinneka nyaris lumpuh. Ketika itulah Nicholas Tio dan Hendrik Tio melihat peluang melalui internet. Ini setelah melihat perkembangan internet yang luar biasa di Amerika Serikat. Maka situs Bhinneka.com yang waktu itu masih berupa profil perusahaan disetujui untuk dijadikan model online store.

Dengan model bisnis dari distributor menjadi retails store dan berjualan via internet, maka Bhinneka.com pun diluncurkan dengan program yang masih sangat sederhana, yaitu HTML, dan dengan kondisi para karyawan yang sama sekali masih buta tentang internet. Sekarang, situs ini memiliki 450 karyawan dengan pertumbuhan 40 persen pada transaksi bisnis, dan dengan 20 juta pengunjung per-bulan. (EVA)


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved