Management Strategy

Smartphone dan Tablet Samsung Ditarik dari AS

Smartphone dan Tablet Samsung Ditarik dari AS

Sejumlah smartphone dan tablet keluaran lama dari Samsung Electronics Co dapat ditarik dari peredaran di Amerika Serikat setelah U.S. Trade Representative memilih untuk tidak membatalkan larangan jual Samsung karena terbukti melanggar hak cipta Apple Inc.

samsung galaxy s4Keputusan tersebut adalah langkah terkini dari pertikaian Apple dan Samsung terkait hak paten di sejumlah negara.

Samsung dan Apple merupakan produsen smartphone no.1 dan no.2 di dunia. International Trade Commission (ITC) AS, yang telah membuat peraturan mengenai hak cipta, atau pun U.S. Customs and Border Protection, yang akan memberlakukan larangan, telah mengeluarkan rincian seberapa banyak perangkat Samsung yang terkena larangan.

ITC mengatakan, sejumlah model smartphone dan tabled buatan Samsung telah melanggar hak cipta Apple, dan melarang impor ataupun penjualan produk tersebut.

U.S. Trade Representative, Michael Froman, memiliki waktu 60 hari untuk membatalkan larangan tersebut, seperti yang dilakukan pada beberapa kasus belakangan di mana Apple terbukti telah melanggar hak cipta Samsung, namun ia memilih untuk tidak membatalkan larangan tersebut.

“Setelah mempertimbangkan kebijakan dengan seksama, termasuk dampaknnya pada konsumen dan kompetisi, saran dari agein-agensi, dan informasi dari pihak terkait, saya telah memutuskan untuk menjalankan keputusan komisioner,” ucap Froman kepada Reuters.

Salah satu juru bicara Samsung mengatakan: “Kami kecewa dengan keputusan US Trade Representative untuk memperbolehkan larangan jual oleh US International Trade Commission. Hal tersebut hanya akan mengurangi tingkat kompetisi dan membatasi pilihan konsumen Amerika.” (EVA)


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved