Marketing

Bergerak Agresif, Mandala Airlines Datangkan 25 Pesawat Baru

 Bergerak Agresif, Mandala Airlines Datangkan 25 Pesawat Baru

Setelah resmi beroperasi kembali pada April 2012 lalu, Mandala Airlines kini terus bergerak secara agresif. Maskapai yang dimiliki oleh Grup Saratoga dan Tiger Airlines ini mendatangkan 25 pesawat Airbus A320 baru.

“Semuanya pesawat baru, bukan bekas. Pesawat Mandala yang lama tidak akan kami pakai. Ini merupakan komitmen kami dalam memberikan pelayanan yang terbaik setelah maskapai ini dilaunching kembali,” ujar Direktur Komersial PT Mandala Airlines, Brata Rafly, di Jakarta, Rabu (9/1).

Saat ini Mandala mengoperasikan lima pesawat Airbus 320 dan memesan 10 tambahan pesawat dengan jenis yang sama. “Total yang beroperasi di 2013 ini yakni 15 pesawat. Dalam dua tahun ke depan totalnya 25 pesawat baru,” katanya.

Untuk setiap penambahan pesawat baru, Mandala menginvestasikan dana sekitar US$ 50-80 juta per pesawat.

Selain menambah armada, Mandala juga terus memperluas rute penerbangan sebagai bagian dari upaya meningkatkan pendapatan tahun ini. Baru-baru ini ada enam rute baru yang dibuka. Brata mengatakan, dalam setiap bulannya, akan ada tambahan rute baru lagi.

“Februari ini yang akan dibuka adalah dari Pekanbaru dan Surabaya menuju Singapura. Rute ini dibuka saat Hari Valentine 14 Februari.”

Program lain yang diluncurkan Mandala mengiringi peluncuran rute baru tersebut adalah promosi tiket Mandala. “Jadi anda beli satu tiket pergi, kami belikan lagi tiket pulangnya, istilahnya itu buy one get one free,” ucapnya.

Mandala Airlines sempat dibekukan izin terbangnya pada Januari 2011 akibat masalah keuangan yang melilit maskapai itu sejak lama. Setelah sahamnya dibeli oleh Grup Saratoga milik Sandiaga Uno dan Tiger Airways (Singapura), Mandala resmi beroperasi pada April 2012.

Pihak Tiger Airways berharap, Mandala mampu meningkatkan kinerja Tiger yang saat ini terganggu lambatnya pertumbuhan penumpang di Singapura. Karena itulah Tiger bergerak agresif dalam menggarap bisnis penerbangan di Indonesia melalui Mandala. (EVA)


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved