Marketing Trends zkumparan

Brand Minimal Rawat Customer Engagement Lewat Mobile Game

Brand fashion lokal, Minimal, meluncurkan produk mobile game bernama Minimatch sebagai bentuk perluasan bisnisnya. Ini adalah sebuah terobosan yang cukup unik, sebagai perusahaan yang selama 16 tahun bergerak di bisnis fashion. Kini, Minimal mengembangkan sayapnya ke binis game lewat gawai alias mobile game.

Apa alasannya Minimal mengembangkan produknya ke mobile game? General Manager Minimal, Hesty Halim, menjelaskan, hal ini dikarenakan pihaknya melihat mobile game sebagai bagian dari gaya hidup pelanggannya, terutama wanita modern yang suka mengisi waktu luang dengan bermain game lewat gawainya. “Kami melihat mereka (wanita) suka main game, tapi yang ringan dan dekat dengan kesukaannya misalnya padu padan fashion,” jelas Hesty.

Minimal lalu menggandeng tim game developer dan mendesain game tersebut. Minimatch ini adalah game berjenis match three, yaitu memasangkan tiga berlian dan sangat cocok untuk pecinta game kasula. Game ini memiliki konsep ‘play 7 shop’, di mana customer bisa bermain dan mendapatkan reward berupa koin yang disebut sebagai m-koin. M-koin ini dapat berfungsi sebagai mata uang dalam game dan bisa ditukar dengan voucher belanja untuk digunakan di seluruh toko Minimal.

Selain itu, ada personal avatar, customer dapat mendandani avatarnya sesuai dengan kepribadian mereka dan tentu saja menggunakan baju-baju terbaru dari brand Minimal. Pelanggan dapat berlomba-lomba mencapai peringkat tertinggi dan pemenang akan mendapatkan reward setiap bulannya.

Meski ini adalah game yang ringan, tetapi Hesty mengaku untuk mengembangkan produk game ini tidaklah mudah, “Karena kami kan di bisnis fashion tidak punya pengalaman membangun dan mengembangkan game, beruntung kami dapat mitra pengembang game yang bisa mewujudkan konsep game yang kami inginkan,” jelasnya. Tetapi menurut Hesty, meski dunia mobile game masih awam bagi pihaknya, tetapi mereka tetap yakin ini adalah langkah inovasi yang tepat.

“Kami yakin ini adalah inovasi produk yang tepat karena mobile game sudah jadi bagian dari gaya hidup pelanggan kami, sehingga mau tidak mau kami harus bisa mengikutinya agar tetap terus berkembang dalam bisnis ini,” lanjut Hesty.

Hesty menargetkan game Minimatch ini akan diunduh 3.000 pengunduh. “Kami targetkan dari pelanggan Minimal saat ini dulu,” jelasnya. Minimal sendiri didirikan sejak tahun 2002, sebagai brand lokal perkembanggannya cukup pesat baik di dalam maupun luar negeri. Saat ini Minimal memiliki 75 toko yang tersebar di 33 kota di seluruh Indonesia.

Editor : Eva Martha Rahayu

www.swa.co.id


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved