Marketing Strategy

Dukung Startup, Mandiri Gandeng Microsoft

Oleh Admin
Dukung Startup, Mandiri Gandeng Microsoft

PT Bank Mandiri Tbk kembali menggelar kompetisi Wirausaha Muda Mandiri (WMM) 2015. Melalui WMM, Bank Mandiri selalu berupaya menciptakan wirausaha muda yang mampu memberikan nilai tambah bagi masyarakat. Hal itu sekaligus dalam rangka mendukung pengembangan startup, seperti program yang tengah diusung Kementerian Komunikasi dan Informasi serta Kementerian Koperasi dan Usaha Kecil-Menengah.

“Ajang ini dimaksudkan untuk menyebarkan virus kewirausahaan dan inovasi di antara para mahasiswa dan alumnus, sehingga semakin banyak tercipta wirausaha muda baru,” kata Kartika Wirjoatmodjo, Direktur Finance dan Strategy Bank Mandiri, di Plaza Mandiri, Senin, 16 November 2015.

bank_mandiri

Kartika juga menjelaskan, kompetisi ini tidak hanya dijadikan ajang pencarian bibit wirausaha potensial untuk dikembangkan, tapi juga akan dibina agar dapat berkontribusi membangun Indonesia. “Sejak pertama kali diselenggarakan pada 2007, kompetisi ini sudah menghasilkan ratusan wirausaha muda yang siap berkembang menjadi besar, contohnya kebab Baba Rafi,” ujarnya.

Lebih lanjut Kartika menjelaskan bahwa tahun ini PT Bank Mandiri Tbk bersinergi dengan Microsoft, di mana para finalis pada wirausaha kategori digital akan langsung menjadi semifinalis nasional dalam International Imagine Cup, yang diselenggarakan Microsoft.

Rangkaian kompetisi WMM 2015 diawali dengan proses pendaftaran yang dimulai pada akhir Oktober lalu hingga 31 Desember 2015. Pendaftaran dapat dilakukan secara online pada situs www.wirausahamandiri.co.id. WMM akan mengadu peserta dalam lima bidang usaha, yakni wirausaha industri, perdagangan dan jasa, wirausaha boga, wirausaha kreatif, wiraisaha teknologi, serta wirausaha sosial.

Tempo


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved