Marketing Strategy

Holiday Inn Express ke-8 Dibuka di Jakarta

foto istimewa

foto istimewa

InterContinental Hotels Group (IHG) merayakan pembukaan Holiday Inn Express Jakarta di jantung ibu kota. Tepatnya di Jalan Wahid Hasyim,Jakarta Pusat. Keberadaan hotel dengan 160 kamar tersebut adalah hotel ke-8 di Indonesia dari Holiday Inn Express.

Leanne Harwood, Vice President, Operations, South East Asia, IHG, menyatakan bahwa Holiday Inn Express merupakan satu dari sekian merek hotel dengan pertumbuhan tercepat di dunia.

“Di Indonesia, kami telah membuka rata-rata satu hotel setiap tiga bulan setelah merek kami melakukan debut dua tahun lalu. Dengan lebih dari 20 juta wisatawan yang diharapkan datang ke Indonesia di tahun-tahun mendatang,” ujarnya saat membuka Holiday Inn Express di Jakarta.

Harwood berkeyakinan Holiday Inn Express dapat memenuhi kebutuhan para wisatawan yang mencari kenyamanan dan tempat yang ekonomis untuk beristirahat dan bersantai setelah satu hari yang panjang, baik untuk berbisnis maupun berlibur.

Apalagi lokasi yang ditempati sangat strategis dengan berbagai akses di pusat ibu kota. Para wisatawan dapat berjalan kaki menuju surga perbelanjaan di Jakarta, seperti Grand Indonesia,Plaza Indonesia dan Pasar Pagi Tanah Abang, pusat grosir busana terbesar di Asia Tenggara.

Jarak hotel dengan pusat perkantoran kota di Jl. M.H. Thamrin dapat ditempuh dengan berjalan kaki, sementara untuk daerah komersil lainnya seperti Jl. Jendral Sudirman, Kuningan dan Kawasan Segitiga Emas dapat ditempuh dengan berkendara singkat.

Selain akses mudah menuju perkantoran, bank, kedutaan dan gedung pemerintahan, Holiday Inn Express juga menawarkan layanan Wi-fi gratis dengan kecepatan tinggi dan ruangan ergonomis untuk bekerja, membuat para pebisnis dapat bekerja dengan lebih optimal dari dalam hotel.

Holiday Inn Express Jakarta Wahid Hasyim adalah hotel Holiday Inn Express keempat di Jakarta, setelah Holiday Inn Express Jakarta International Expo, Holiday Inn Express Jakarta Thamrin dan Holiday Inn Express Jakarta Pluit Citygate. Holiday Inn Express juga memiliki empat properti di Bali, Semarang dan Surabaya diikuti dengan pembukaan tujuh properti lainnya dalam tiga hingga lima tahun mendatang.

Secara global, Holiday Inn Express memiliki hampir 2.400 hotel dengan lebih dari 540 properti yang akan datang. Page 3 of 4 IHG memiliki 17 hotel di Indonesia dengan empat merek, Inter Continental, Crowne Plaza dan Holiday Inn dengan 25 hotel yang akan datang, termasuk Hotel Indigo yang akan dibuka perdana di Bali pada 2016. (EVA)


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved