Marketing

Inovasi Trade Mall Agung Podomoro Tingkatkan Jumlah Pengunjung

Inovasi Trade Mall Agung Podomoro Tingkatkan Jumlah Pengunjung

Strategi pemasaran Trade Mall (TM) Agung Podomoro melalui sinergi, inovasi, dan promosi “TM Agung Podomoro Vaganza 2016” yang berlangsung sejak Mei 2016, berhasil meningkatkan jumlah pengunjung. Tentunya hal ini diharapkan berbanding lurus dengan peningkatan omzet para pedagang.

apl-kalibata-utama

“Melalui program ini, selama enam bulan kami terus melakukan evaluasi dalam pelayanan kepada pengunjung maupun pedagang. Dengan selalu memunculkan inovasi baru dan bersinergi dengan pedagang yang mayoritas UKM, kami yakin program ini berdampak positif ” kata Ho Mely Surjani, AVP Marketing TM Agung Podomoro, di acara Pengundian TM Agung Podomoro Vaganza ke-VI yang berlangsung di TM Mall Kalibata City Square, (29/10/2016).

Mely menjelaskan, inovasi dan sinergi dilakukan bertujuan untuk meningkatkan pelayanan dan memberikan nilai tambah kepada pengunjung serta meningkatkan daya saing bisnis ruang ritel. Dari sisi inovasi, antara lain, adanya pembentukan zoning yang khas ditiap TM di bawah naungan Agung Podomoro Group. Sedangkan sinergi yang dilakukan berupa sinergi promosi TM Agung Podomoro Vaganza yang berlangsung sampai dengan Februari 2017.

“Pedagang kami juga dorong untuk melakukan inovasi promosi baik di bisnis online maupun offline. Hasilnya jumlah pengunjung TM kami semakin bertambah. Bisa kita lihat sendiri bagaimana jumlah pengunjung di TM Thamrin City, TM Blok B Tanah Abang, TM Kenari Mas, TM Mangga Dua Square, TM Seasons City dan TM Mall Kalibata City Square, serta TM LTC Glodok yang terus bertambah,”katanya.

apl-kalibata

Masih dalam nuansa perayaan Hari Batik Nasional, yang jatuh pada tanggal 2 Oktober, acara pengundian TM Agung Podomoro Vaganza ke-VI di TM Mall Kalibata City Square menggunakan dress code batik dengan mengambil tema “Pesona Nusantara”. Acara diwarnai dengan beragam suguhan menarik antara lain penampilan penyanyi Vidi Aldiano, doorprize, pengundian hadiah motor, hingga pengundian hadiah bulanan berupa mobil.

TM Mall Kalibata City Square merupakan area komersil yang awalnya disiapkan untuk melengkapi kebutuhan sekitar 30 ribu orang yang menghuni 18 tower apartemen di atasnya. “Ini salah satu proyek percontohan yang terbilang sukses, dimana satu shopping center terintegrasi dengan apartemen dan area komersil lainnya, dengan tingkat okupasi 95 persen” kata General Manager TM Mall Kalibata City Square, Lisa Tania. Suksesnya pengembangan Kalibata City, rencananya juga akan diterapkan Agung Podomoro pada proyek Podomoro Golf View (PGV) yang sekarang sedang dipasarkan.

Walapun demikian, dengan jumlah pengunjung sampai dengan 20 ribu, TM Mall Kalibata City Square tetap konsisten melakukan inovasi guna meningkatkan daya saingnya. Salah satu strateginya adalah membuka zona khusus bagi para pelaku usaha kecil menengah atau perorangan yang baru memulai usahanya. “Kami memiliki Kubik Market, sebuah zona baru dengan jumlah kios yang tersedia mencapai sekitar 200 kios,” kata Lisa.

Kubik Market dibagi dalam beberapa zona, antara lain, zona fashion dan the corner yang menjual beragam jenis makanan. ”Dengan adanya Kubik Market, penjualan meningkat sampai 30 persen,” tutupnya.

Program TV Agung Podomoro Vaganza memberikan satu kupon kepada masyarakat yang berbelanja 100 ribu rupiah. Setiap bulan sejak Mei, Agung Podomoro telah memberikan apresiasi berupa lima unit mobil kepada lima orang yang beruntung. Hadiah utamanya sendiri berupa satu unit Mobil Toyota Fortuner akan diundi bulan Februari 2017.


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved