Marketing

Januari 2017, Eskpor Mobil Toyota Naik 76%

Januari 2017, Eskpor Mobil Toyota Naik 76%

Setelah sempat menurun pada 2016 lalu sebesar 19,8% dibanding tahun 2015 (ekspor tahun 2015, 113.857 unit), ekspor mobil Toyota oleh PT Toyota Motor Manufacturing Indonesia (TMMIN) pada awal tahun ini (Januari) 2017 cukup menggembirakan. TMMIN telah mengekspor sebanyak 15.400 unit kendaraan utuh atau Completely Built-Up (CBU). Angka ini meningkat signifikan, sekitar 76 persen dibandingkan periode yang sama tahun lalu, yang hanya sebesar 8.800 unit.Toyota

Toyota Fortuner, SUV menengah andalan Toyota kembali menjadi tulang punggung ekspor dengan menyumbang sekitar 5.000 unit. Hasil ini tetap menjadikan Fortuner sebagai andalan ekspor, di mana pada 2016 lalu mobil ini meraih porsi 29% atau 49.018 unit dari total keseluruhan ekspor Toyota dari Indonesia yang sebesar 91.225 unit. Toyota Fortuner dalam dua tahun ini menujukkan performa yang bagus. Tahun 2016 lalu, ekspor SUV ini naik 16,5% , dibanding tahun sebelumnya (2015) yang sebesar 42.052 unit.

Toyota Vios meraih posisi kedua dengan mencatatkan volume ekspor sebesar 2.500 unit, menyusul kemudian diikuti Innova 1.100 unit, Toyota Sienta (600 unit) . Ekspor Toyota Vios yang tahun lalu menurun, kali ini tampak menunjukkan hasil positif. Toyota Yaris, Avanza, Rush, TownAce/ LiteAce, dan Agya dengan total 6.200 unit. Toyota Vios yang pada 2016 “Kami berharap performa positif ekspor awal tahun ini dapat terus dipertahankan sehingga target peningkatan ekspor sebesar 10 persen pada 2017 tercapai. Kami akan terus berupaya meningkatkan daya saing global produk agar dapat diterima di semakin banyak negara tujuan,” ujar Wakil Presiden Direktur TMMIN Warih Andang Tjahjono, Rabu (8/3/2017), di Jakarta.

TMMIN juga mengekspor kendaraan setengah jadi atau Completely Knocked Down (CKD), komponen kendaraan, alat bantu produksi di proses pengepresan (dies), dan alat bantu produksi di proses pengelasan (jigs). Selain itu, bebebrapa mesin bensin dan ethanol utuh juga diekspor, mesin tipe TR yang digunakan pada seri kendaraan IMV seperti Fortuner dan Kijang Innova, dan mesin tipe NR untuk seri kendaraan penumpang seperti Vios, Yaris dan Sienta. Sepanjang Januari 2017, Toyota mengekspor lebih dari 3.500 unit mobil CKD dan lebih dari 8 juta buah komponen ke 80 negara, diantaranya : Asia, Timur Tengah dan Amerika Latin. (Rian S)


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved