Marketing

Jurus LG Merajai Pasar AC Inverter

Jurus LG Merajai Pasar AC Inverter

Pasar AC Inverter terus mengalami pertumbuhan di Indonesia. Data GfK (Growth from Knowledge) menunjukkan, produsen elektronik asal Korea Selatan ini berada di peringkat pertama kategori AC Inverter di Indonesia.

Lembaga riset rujukan industri elektronik ini menunjukkan pangsa pasar LG sekitar 54% dari total market AC inverter di Indonesia. Persentase ini naik pesat dari tahun lalu yang jumlahnya mencapai 11%.

Menurut Arief Sasono Aji, Head of Product Marketing RAC LG Electronics Indonesia (LGEIN), bukan sekadar menjadi pemimpin pasar, keberhasilan ini sekaligus menjadi kesuksesan LG dalam mendorong pertumbuhan penggunaan AC Inverter di Indonesia.

Untuk mempertahankan posisinya sebagai market leader, LG menghadirkan produk baru andalannya yaitu AC LG Inverter Dual Cool. Produk terbaru ini resmi diperkenalkan pada kuartal pertama tahun ini, AC Inverter terbaru LG ini dikatakan membawa berbagai inovasi yang mendobrak pasar AC Inverter di Indonesia.

Apalagi AC Inverter LG Dual Cool ini menawarkan berbagai pilihan kapasitas mulai dari ½ PK, ¾ PK, 1 PK, 1 ½ PK hingga 2 PK. Dengan range produk yang beragam, merupakan peluang bagi masyarakat mengadopsi AC berteknologi inverter. Hal inilah yang mendorong pertumbuhan pengguna AC inverter di Indonesia.

Fitur unggulan AC Inverter ini yang dianggap sesuai dengan karakter pengguna di Indonesia, yaitu Jet Cool dan Active Energy Saving. Fitur Jet Cool membuat pengguna dapat mempersingkat proses pendinginan ruang yang membuat AC menyemburkan suhu 18°C sepanjang 30 menit sebelum mempertahankannya pada suhu yang diinginkan. Sedangkan teknologi inverter bukan saja teruji lebih hemat listrik, namun juga memiliki waktu proses pendinginan yang lebih cepat.

Diakui Arief, sebenarnya pasar AC secara keseluruhan permintaanya menurun sekitar 15% hingga Agustus lalu, tapi untuk jenis AC inverter justru mengalami kenaikan. Per Agustus tahun lalu penjualannya 36 ribu, sedangkan Agustus rahun ini mencapai 71 ribu. “Hingga akhir tahun ini diperkirakan permintaan AC inverter menyentuh angka 100 ribu, di mana market share LG untuk AC inverter sebesar 54%, sedangkan secara total marketshare-nya hanya 14% dari keseluruhan pasar AC,” kata Arif.

Untuk terus meningkatkan image AC inverter ke konsumen, LGEIN terus melakukan edukasi melalui teknisi dan juga berbabagai edukasi baik melalui teknisi maupun pedagang atau dealer. “Kami menargetkan bisa menjual sekitar 30-35 ribu unit AC Inverter per bulan,” ujar Arif.


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved