Marketing

Kampanye "Musikkan Hidupmu", Sony Xperia Tipo Diluncurkan

Oleh Admin
Kampanye "Musikkan Hidupmu", Sony Xperia Tipo Diluncurkan

Di antara sekian banyak hiburan, musik kerap jadi kendaraan promosi. Selain lebih mudah menjangkau pasar, musik diyakini sebagai bahasa yang universal. Sony Mobile Communications pun menangkap hal ini. Mengusung kampanye Musikkan Hidupmu, Sony Mobile meluncurkan Sony Xperia Tipo.

Sony Xperia Go dan Xperia Tipo

Sony Xperia Go dan Xperia Tipo

Sony Mobile Communications akan menggalakkan kampanye Musikkan Hidupmu di kota-kota besar. Seiring diluncurkannya Sony Xperia Tipo, Sony gandeng grup vokal 5 Romeo berkampanye di Jabotabek, Bandung, Jogjakarta, Medan, Makassar, dan Surabaya.

“Musikkan Hidupmu adalah kampanye yang paling diunggulkan tahun ini,” kata Oky Gunawan, Head of Channel and Brand Activation Sony Mobile Communications Indonesia.

Sony Xperia Tipo mengunggulkan fitur musik hiburan, Sony Xperia Tipo diklaim sebagai fully loaded entertainment smartphone. Fitur yang diunggulkan produsen yang naik daun dengan Walkman ini antara lain teknologi xLOUD dari Sony untuk kualitas audio yang lantang.

Aplikasi Musikkan Hidupmu merupakan hasil kerjasama Sony dengan PT MelOn Indonesia. Aplikasi ini memungkinkan pengguna untuk mendownload dan streaming lebih dari 500 ribu lagu secara legal dan tersertifikasi Dolby.

“Hidup itu kan penuh dengan variasi, kadang naik, kadang turun. Rasanya kalau download satu lagu belum bisa mewakili, makanya kami gandeng MelOn,” ujar Oky saat acara peluncuran Senin, 30 Juli 2012.

5 Romeo yang merupakan grup vokal besutan Yovie Widianto pun didapuk menjadi brand ambassador Sony Xperia Tipo. Di versi ini Sony menyertakan mini album 5 Romeo yang terdiri dari empat lagu andalan mereka.

Urusan prosesor, Sony Mobile mempercayakan Qualcomm dengan chipset 7255A 800 MHz Snapdragon. Sony Mobile juga bekerja sama dengan XL untuk menjual bundling paket data.

Fitur lain yang diunggulkan Sony Xperia Tipo adalah ketahanan baterai yang mencapai lebih dari 24 jam meskipun semua aplikasi digunakan. Dengan berat 99,4 gram, ukuran Sony Xperia Tipo lebih kecil dari pesaingnya, Samsung Galaxy Y. Permukaan smartphone ini menggunakan layar kaca mineral anti gores 3,2 inci. (EVA)


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved