Marketing

Kobexindo Targetkan Penjualan 1.100 Unit Alat Berat

Kobexindo Targetkan Penjualan 1.100 Unit Alat Berat

PT Kobexindo Tractors Tbk., produsen alat-alat berat, tahun ini menargetkan penjualan 1.100 unit atau senilai Rp 1,6 triliun. Target ini naik signifikan dari posisi catatan penjualan hingga akhir 2011 yakni 975 unit.

Direktur Kobexindo, Wiliam Jonatan, mengatakan, peningkatan target ini akan dipacu oleh dua produk baru yang dirilis pada akhir tahun lalu dan Juni 2012. Keduanya menjadi bagian dari produk unggulan perseroan. “Bulan lalu kami launching Tata Daewoo berkapasitas 41 ton, dan tahun lalu ADT (articulated dump truck) 40 ton, semuanya ke sektor pertambangan. Harapannya dua produk baru ini bisa menyumbang 10-15% untuk total penjualan tahun ini,” kata Wiliam.

Sementara itu, hingga semester I-2012 Kobexindo berhasil membukukan penjualan 586 unit alat berat atau meningkat hingga 40,2% dibanding total unit yang dipasarkan pada periode yang sama 2011 sebanyak 418 unit. Dari penjualan tersebut perseroan berhasil mendapatkan Rp 752 miliar atau tumbuh 43,8% dibanding periode yang sama 2011 yakni Rp 532 miliar.

Saat ini pangsa pasar perseroan pada penjualan alat berat masih berada di kisaran 5-6%. Seiring dengan pertumbuhan penjualan produk, diprediksi dalam tiga tahun ke depan pangsa pasar Kobexindo diperkirakan akan mencapai 10%.

Tahun ini secara industri penjualan alat berat diperkirakan mencapai 21 ribu unit, bahkan untuk 2013 permintaan alat berat di dalam negeri masih tinggi dengan perkiraan mencapai 25 ribu unit.

Sementara itu, perseroan juga optimistis dapat menjaga laba bersih tetap tumbuh di atas 50% hingga akhir tahun ini. Pada 2011, laba bersih perseroan tercatat sebesar Rp 80 miliar. (EVA)


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved