Marketing Strategy

Mesinlaundry.com Resmikan Gerai dan Laundry Training Center

Mesinlaundry.com Resmikan Gerai dan Laundry Training Center

Kota Depok rupanya menarik minat tersendiri bagi mesinlaundry.com. Setelah membuka gerai berupa kafe laundry koin di Apartemen Taman Melati Depok, Mesinlaundry.com kembali membuka gerainya di D’Mall Depok. Bedanya, gerai ini terdapat pula IPSO Laundry Training Center yang diresmikan Selasa (25/2).

20140225-211547.jpgIPSO merupakan merek mesin cuci produksi Alliance Laundry Systems yang diproduksi di AS, Belgia, Czech dan Cina. Saat ini, Alliance Laundry Systems merupakan salah satu perusahaan penyedia perangkat laundry terbesar di dunia. Adapun mesinlaundry.com merupakan distributor tunggalnya di Indonesia.

Helmy Chandra, CEO Mesinlaundry.com mengungkapkan, pihaknya memilih Depok karena kota tersebut merupakan kota yang cukup pesat pembangunannya. “Banyak pekerja di Jakarta tinggal di Depok, jumlah mahasiswa pun sangat banyak. Di samping itu, lokasi ini dekat dengan apartemen, hotel dan juga rumah sakit,” lanjutnya.

Dengan dua koin yang masing-masing dibanderol Rp 10 ribu, pengunjung dapat mencuci 6kg pakaian selama 25-30 menit. Untung mengeringkan selama 15 menit, pengunjung perlu satu koin. Sambil mencuci, mereka dapat melakukan beragam aktifitas lainnya karena Gerai Laundry Koin dilengkapi ruangan yang nyaman, TV kabel, dan juga wifi gratis yang dapat digunakan para pengunjungnya.

Lebih lanjut Helmy menyatakan bahwa animo masyarakat sangat bagus meski di awal tahun 2013 ia sempat khawatir konsep self-service di gerai laundry koin tidak cocok dengan masyarakat Indonesia. “Ternyata masyarakat sudah maju dan ternyata mereka nyaman dengan konsep ini,” terang Helmy. Konsep ini mengunggulkan privasi bagi para penggunanya, sehingga pakaian mereka tidak akan tertukar dan bagi para pemilik usaha, pengontrolan dapat dilakukan dengan mudah karena jelas, berapa koin yang masuk dan tidak membutuhkan banyak pekerja untuk membuka usaha ini.

Adapun IPSO Laundry Training Center didirikan untuk memberi dukungan pada pengusaha laundry sehinga mereka dapat meningkatkan kinerja serta agar memahami SOP laundry dengan standard internasional.

Menurut Helmy, saat ini sudah ada sekitar 40 gerai yang menggunakan mesin yang ia distribusikan. Sebagian besar di Jakarta dan lainnya terdapat di Surabaya dan Denpasar. Masing-masing gerai tiap bulan mendapatkan penghasilan tidak kurang dari Rp 30 juta. Tahun ini, menurut Darsin Mery, Country Manager IPSO Alliance Laundry Systems Indonesia, pihaknya menargetkan terdapat penambahan 40 gerai lagi.

Sementara itu, Michael Schoeb, CEO & Presiden Alliance Laundry Systems, mengatakan optimis akan terjadi perkembangan industri laundry di Indonesia. “Kami bangga menjadi bagian dari perkembangan tersebut,” ujarnya. (EVA)


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved