Marketing

Pendapatan ZTE Meningkat 29,46 Persen

Oleh Admin

ZTE juga membagikan laba bersih pada pemegang saham hingga US$ 22,99 juta atau naik 23,85 persen dari kuartal pertama tahun lalu.

Pendapatan dasar per sahamnya adalah US$ 0,00635. Pendapatan ZTE dari jaringan carrier meningkat 13,65 persen, sebanding dengan peningkatan pendapatan dari penjualan produk optik dan komunikasi data.

Penjualan produk terminal juga mengalami peningkatan 27,33 persen dari tahun lalu. Peningkatan ini banyak dipengaruhi oleh penjualan handset 3G serta layanan dan terminal tidak bergerak sepanjang kuartal pertama 2012.

Sepanjang kuartal pembuka 2012 diketahui bahawa investasi yang dilakukan penyedia layanan bergerak umumnya terfokus pada pembangunan dan optimailasasi jaringan pita lebar. Optimalisasi ini dilakukan baik untuk mobile maupun wireline. Hal ini merupakan hasil dari pemasangan jaringan 3G yang lebih meluas serta dimulainya penerapan jaringan 4G secara komersial di berbagai negara.

ZTE tengah fokus pada penetrasi lebih jauh pada pasar broadband dengan meningkatkan kecepatan transmisi data dan mendirikan jaringan internet bergerak yang baru di Cina. Secara global, ZTE juga melaporkan adanya peningkatan signifikan dalam pendapatan operasional dari pasar seluruh dunia. Hal tersebut adalah hasil dari pertumbuhan yang terus dipertahankan dalam pasar telekomunikasi global dan adanya kerjasama produk dengan penyedia layanan utama.

Saat ini ZTE tidak hanya mempertajam fokus pada smartphone dengan harga bersaing di kisaran US$ 158, tetapi juga memperkuat lini menengah atas dengan harga yang kompetitif. Beberapa model dalam kelas tersebut antara lain U970 atau Mimosa dan U880D/U880E varian Blade yang dipercanggih.


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved