Marketing Strategy

Tahun ke-4 Mudik Gratis Carrefour 2015 Tambah Armada

Tahun ke-4 Mudik Gratis Carrefour 2015 Tambah Armada

Lebaran segera tiba dan mudik seru pun akan dimulai. Momen akbar ini dimanfaatkan Carrefour untuk menggeber berbagai program atraktif. Selama bulan Ramadhan dan menjelang Lebaran tahun 2015 ini, Carrefour menggelar dua progrm utama untuk pelanggan setianya. Pertama, program diskon 10% untuk semua produk yang pembayarannya menggunakan kartu kredit Bank Mega. Diskon ini termasuk barang elektronik dan produk-produk promosi. Tapi, diskon 10% ini tidak berlaku untuk produk susu bayi di bawah 1 tahun, rokok, gadget, telur curah, pulsa.

Kedua, program mudik gratis menggunakan pesawat Garuda dan Citilink (1.436 tiket), kapal laut (681 tiket), mobil Alphard (10 unit), mobil Innova (20 unit) dan bus (10 ribu tiket). Cara untuk mendapatkan tiket mudik adalah: belanja senilai Rp200 ribu akan mendapatkan 1 cap. Untuk tiket pesawat harus mengumpulkan 45 cap, tiket bus 15 cap, tiket kapal laut 30 cap, tiket Innova 80 cap, tiket Alphard 105 cap.

Untuk mudik mewah dengan Alphard dan Innova ini, pemudik akan diantar berkeliling bersilaturahmi di kota tujuan selama 7 hari, lengkap dengan sopirnya. Dan bagi yang telah berhasil mengumpulkan 10 cap, maka berhak mendapatkan parfum Anggun Grace ukuran 100 ml.

(ki-ka) Indira Manoppo dan Satria Hamid

(ki-ka) Indira Manoppo dan Satria Hamid

“Program mudik gratis Carrefour 2015 ini berlaku untuk periode belanja mulai tanggal 15 Mei – 5 Juli 2015 di seluruh gerai Carrefour dan Transmart di wilayah Jabodetabek, Karawang dan Serang. Sedangkan di jaringan Carrefour di luar Jabodetabek, ada program kupon undian Ramadhan Berhadiah. Setiap belanja Rp150 ribu akan mendapatkan satu kupon undian berhadiah barang elektronik dan lainnya,” ujar Satria Hamid, Corporate Communication GM Transmart Carrefour.

Menurut Satria, program Mudik Gratis 2015 ini sebagai ungkapan terima kasih Carrefour & Transmart kepada pelanggan setia. Pihaknya ingin para pelanggan bisa bersilaturahmi dengan keluarga di kampung halaman menggunakan transportasi yang nyaman.

Jadwal keberangkatan program Mudik Gratis ini serentak pada 13 Julli 2015 dari Plaza Senayan, Tanjung Priok dan Bandara Soekarno-Hatta. Persediaan tiket mudik terbatas, tapi animo masyarakat sangat tinggi. Sebagai gambaran untuk tiket mudik tahun 2014 ada 3.000 sudah ludes, sehingga tahun 2015 ditambah menjadi 10.000 tiket. “Seminggu sebelum Lebaran masih sisa 2.500 tiket bus,” ucap Senior Manager Marketing dan Customer Engagement PT Trans Retail Indonesia Indira Manoppo.

Transmart Buka di Kediri dan Cipadung

Secara bertahap, PT Trans Retail Indonesia berencana akan mengubah semua nama pusat perbelanjaan Carrefour menjadi Transmart. Perubahan ini ditargetkan akan tuntas tahun 2019 nanti. Kebijakan ini menyusul seiring dengan kepemilikan saham Carrefour yang 100% dimiliki oleh Chairul Tanjung.

Beberap tahun lalu, Carrefour Group asal Perancis menjual 60% kepemilikan sahamnya di PT Carrefour Indonesia kepada CT Corp. Nilai transaksi penjualan sekitar 525 juta euro. Kini, Carrefour telah memiliki 89 gerai, empat di antaranya bernama Transmart Carrefour. Tahun 2015 berencana menambah 10-15 gerai Transmart di luar Jabodetabek. Di antaranya sebelum Lebaran sudah buka Transmart di Kediri (Jawa Timur) dan Cipadung (Jawa Barat)

Nilai investasi pembangunan sebuah outlet Transmart ditaksir Rp 100 miliar. Investasi itu untuk pembangunan infrastruktur dan isi produk dari Transmart. Konsep yang diusung Transmart yakni one stop shopping menggabungkan life style, untuk entertainment, fashion, hypermarket, food and beverage. (EVA)


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved