Marketing Strategy

Taiwan Excellence Selenggarakan Kompetisi Batik di Indonesia

Taiwan Excellence Selenggarakan Kompetisi Batik di Indonesia

Guna memperingati hari kemerdekaan RI yang ke-69 tahun, Taiwan External Trade Development Council (TAITRA), di bawah pengawasan Biro Perdagangan Luar Negeri (BOFT), Kementerian Ekonomi (MOEA) Taiwan, mengumumkan peluncuran Kompetisi Batik Taiwan Excellence pertama pada 27 Agustus 2014. Kompetisi ini membawa 55 merek ke Indonesia, termasuk merek-merek teknologi komunikasi dan rekreasi, seperti Acer, Adata, Asus, HTC, Transcend, Lien Cheng, Strida, Tern dan Puli Paper.

TE(2)_Aug27 - Copy

Tony Lin, Direktur TAITRA Jakarta, menyatakan bahwa hubungan perdagangan Taiwan dan Indonesia terus mengalami peningkatan dari tahun ke tahun. Indonesia adalah mitra perdagangan terbesar ke-11 bagi Taiwan dengan nilai perdagangan bilateral mencapai US$ 12,3 juta pada 2013. “Kami ingin mengungkapkan rasa terima kasih kepada konsumen Indonesia atas kepercayaan dan preferensi mereka terhadap merek-merek Taiwan dengan menyelenggarakan sebuah kegiatan yang bertujuan untuk mendukung upaya pelestarian warisan budaya Indonesia,” ucap Tony.

Sementara itu, Whulandary Herman, celebrity endorser kampanye Taiwan Excellence 2014, mengaku antusias dengan kampanye ini. “Batik adalah bagian yang penting dalam hidup saya, begitu juga dengan produk-produk berkelas dunia dari Taiwan Excellence. Keduanya telah mendukung saya untuk menjalani gaya hidup yang aktif dan dinamis serta mencapai hal-hal terbaik dalam hidup saya,” ia menyimpulkan.

Whulandary mengajak semua bakat kreatif di Indonesia untuk mengikuti kompetisi batik Taiwan Excellence, menggunakan produk-produk berkualitas Taiwan untuk membantu menghasilkan karya kreatif, serta berpartisipasi dalam upaya pelestarian budaya Indonesia dengan Taiwan Excellence.

Kompetisi Batik Taiwan Excellence ini terbuka bagi semua warga negara Indonesia yang berusia minimal 17 tahun, mulai hari ini hingga 29 September 2014. Keterangan lebih lanjut terdapat dalam website http://www.taiwanexcellence.com.tw/id. (EVA)


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved