Trends Economic Issues zkumparan

MRT Bangun Kerja Sama dengan Seoul Metro

MRT Bangun Kerja Sama dengan Seoul Metro

PT MRT Jakarta menandatangi nota kesepahaman dengan Seoul Metro terkait pengembagan kapasitas operasi dan pemeliharaan dalam kereta api perkotaan.

Kesepakatan ini meliputi pengembangan pengoperasian dan pengelolaan pusat kendali operasi (OCC), pengembangan kemampuan perawatan rolling stock dan depo, pengembangan pengetahuan atas kemampuan SAMBA (Smart Automatic Mechanical Big data Analysis-system) dan smart station, dan pengelolaan automatic fare collection (AFC). Rencananya Nota Kesepahaman ini akan berlaku selama dua tahun ke depan.

Direktur Utama PT MRT Jakarta, William Sabandar, menjelaskan, penandatanganan ini merupakan kunjungan balasan sebagai tindak lanjut benchmarking MRT Jakarta pada Juni 2019 di Korea Selatan. “Kami melihat Seoul Metro sebagai salah satu operator kelas dunia yang mengelola 8 jaringan dengan 340 kilometer jalur. Kami menganggap perlu mendapatkan pengetahuan dari keandalan operasional mereka, terutama terkait penggunaan teknologi data raksasa (big data) dalam aspek operasional stasiun dan menjalankan rangkaian kereta,” kata dia.

Seoul Metro dikenal sebagai peraih penghargaan Operational and Technological Excellence dari UITP (Union Internationale des Transports Publics) untuk proyek Introducing Observer Pattern-based system for failure prediction of railway facilities (SAMBA). “Kami berharap kompetensi operasionalisasi MRT Jakarta dapat meningkat dengan baik melalui kerja sama ini,” kata William menambahkan.

MRT Jakarta berhasil meningkatkan mobilitas masyarakat urban di kota Jakarta. Selain itu, mode transportasi ini diyakini sebagai salah satu solusi mengatasi kemacetan, dengan adanya perubahan gaya hidup masyarakat Jabodetabek yang beralih dari penggunaan kendaraan pribadi ke transportasi publik.

Editor : Eva Martha Rahayu

www.swa.co.id


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved