Technology Trends

Perluas Opsi Pembayaran, Gopay Ada di Aplikasi MyBlueBird

Mendukung anjuran Pemerintah Indonesia untuk mendorong transaksi digital sebagai upaya pencegahan penyebaran Covid-19, Bluebird terus berinovasi dengan menghadirkan berbagai opsi pembayaran digital. Pengguna taksi Bluebird kini bisa menggunakan uang elektronik Gopay dalam aplikasi MyBlueBird.

Kolaborasi antara Bluebird dan Gopay memang sudah terjalin cukup lama. Sebelumnya, Bluebird menggunakan Gopay dengan memanfaatkan kode Quick Response Code Indonesian Standard (QRIS) Bank Indonesia yang telah tersedia di 11 ribu armada taksi Bluebird di seluruh Indonesia.

Hans Patuwo, CEO Gopay mengatakan, rangkaian kolaborasi yang telah dilakukan dengan Bluebird guna memastikan kenyamanan dan keamanan pelanggan. “Adanya opsi pembayaran Gopay pada aplikasi MyBlueBird dapat memudahkan pelanggan dalam melakukan pembayaran. Kerja sama ini juga diharapkan dapat memberikan banyak pilihan kepada pelanggan untuk menghadirkan opsi pembayaran yang nyaman dan aman, sesuai dengan protokol kesehatan,” katanya dalam konferensi pers secara virtual, Jumat (20/08/2021).

Direktur Bluebird Andre Djokosoetono mengungkapkan, pembayaran nontunai di Bluebird menunjukkan tren pertumbuhan, bahkan sebelum pandemi. Setelah pandemi terjadi penggunaan nontunai meningkat lebih dari dua kali lipat, karena semakin banyaknya masyarakat yang mengurangi kontak fisik.

Transaksi nontunai minim kontak dengan Gopay melalui aplikasi MyBlueBird juga akan melengkapi protokol kesehatan dan keamanan yang telah diterapkan secara ketat di setiap armada Bluebird sejak pandemi. Mulai dari telah 100% vaksinasi bagi setiap pengemudi dan karyawan Bluebird Group, pengaturan jarak tempat duduk di dalam armada, pengecekan suhu bagi pengemudi sebelum beroperasi, hingga pembersihan armada secara menyeluruh baik sebelum maupun sesudah beroperasi.

“Meski mobilitas masih terbatas tetapi kami tahu bahwa aktivitas masyarakat masih terjadi terutama di sektor esensial yang membutuhkan berbagai macam angkutan. Kami percaya dengan protokol kesehatan yang ketat masih bisa menjadi pilihan utama, apalagi 100% pengemudi kami sudah divaksin sehingga menambah rasa aman dan nyaman,” ujar Andre.

Sebagai bagian dari inisiatif Bangkit Bersama oleh GoTo Group menyambut HUT ke-76 RI, Gopay menawarkan berbagai promo untuk transaksi di ratusan rekan usaha lokal, termasuk Bluebird dan layanan transportasi lainnya. Pengguna aplikasi MyBlueBird akan mendapatkan promo sebesar 76% jika menggunakan metode pembayaran Gopay.

Menurut Andre, ke depannya, pihaknya akan mengembangkan berbagai fitur lain termasuk fitur GopayLater. “Kami ada beberapa kolaborasi lain dengan Gojek, satu persatu sedang kami jajaki dan siapkan. Tunggu tanggal mainnya,” tutur Andre.

Editor : Eva Martha Rahayu

www.swa.co.id


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved