Trends

Restoran Baru di Senayan City Ini Fokus Garap Pasar Salad

Restoran Baru di Senayan City Ini Fokus Garap Pasar Salad

Sejak berdiri di tahun 2009, kini SaladStop! sudah memiliki 25 gerai yang tersebar di singapura, Jepang, Filipina dan Indonesia. Resto asal Singapura ini fokus pada penyajian menu makanan sehat berupa salad bowls dan salad wraps.

20161110_142421-1024x768

Di Indonesia, SaladStop! baru saja membuka gerai barunya di Senayan City. Meskipun baru dibuka pada tanggal 22 Oktober 2016 lalu, tapi respon pasar positif. Dalam waktu satu hari rata-rata ratusan pengunjung datang untuk membeli berbagai menu salad yang disajikan.

Keunggulan yang ditonjolkan dari SaladStop! ini adalah bahan-bahan yang digunakan merupakan bahan organik yang diambil dari mitra perkebunannya di daerah Jawa Barat.

“Kami komitmen pada menu sehat. Jadi bahan-bahan yang kami gunakan adalah organik, tanpa pestisida dan dalam penyajian pun tanpa MSG atau bahan pengawet. Untuk sauce nya pun kami buat ukuran kecil agar habis dalam satu hari dan kesegaran produk kami tetap terjaga,” kata Katherine Desbaillets Braha, Executive Vice President SaladStop!.

Strategi marketing yang digunakan SaladStop! tentunya menggunakan media sosial untuk lebih memperkenalkan kehadirannya di Indonesia. Tidak hanya itu, SaladStop juga menggandeng food blogger, healthy life style influencer serta Komunitas Organik Indonesia. Katherine melanjutkan, dibalik konsep SaladStop! terdapat gerakan mendasar yang dinamai Eat Wide Awake. Gerakan ini menyuarakan kesadaran akan pentingnya pengetahuan tentang asupan makanan serta kesederhanaan proses makanan.

“Ke depannya kami ingin membuka beberapa franchise lagi. Tapi untuk tempat dan berapa jumlahnya masih kami rahasiakan,” kata Katherine menutup perbincangan.


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved