Management Trends zkumparan

Robert Walters Rangkum Kiat Hadapi Persaingan Perekrutan

Eric Mary, Country Manager Robert Walters Indonesia

Robert Walters merangkum temuan mengenai kesenjangan antara keterampilan yang dibutuhkan perusahaan dengan keterampilan yang dimiliki para pencari kerja dalam buku panduan berjudul “Grow Your Talent: Hire Based on Potential” yang diterbitkan pada akhir Oktober 2019.

Hasil survei menunjukkan, 1 dari 2 (42%) manajer perekrutan di wilayah Asia Tenggara masih enggan mengembangkan strategi rekrutmen mereka untuk mempekerjakan talenta dengan tidak hanya mengacu pada pengalaman dan keahliannya semata. Namun, 94% manajer perekrutan di Asia Tenggara mengakui bahwa karyawan yang mereka pekerjakan berdasarkan potensi, telah berhasil menjadi karyawan yang berkualitas di perusahaannya.

Eric Mary, Country Manager Robert Walters, menjelaskan, perusahaan-perusahaan kini menjadi lebih kompetitif dalam menarik minat talenta terbaik, maka sebenarnya yang perlu dilakukan adalah menyesuaikan benefit yang akan diberikan kepada para kandidat dengan mempertimbangkan strategi jangka panjang yang sifatnya berkelanjutan.

Berdasarkan temuan Robert Walters, perusahaan-perusahaan di Indonesia merasa membutuhkan waktu lama dan menghadapi hambatan dalam mengidentifikasi kandidat yang berkualitas.

Lebih dari 67% perusahaan membutuhkan waktu 2 bulan atau lebih untuk menemukan kandidat yang dapat mengisi kekosongan dalam tim. Bagi perusahaan yang mempekerjakan kandidat berdasarkan potensinya, 96% terbukti mendapatkan karyawan yang berkualitas.

Buku panduan ini juga menemukan fakta bahwa terlepas dari upaya terbaik yang dilakukan para karyawan baru, 1 dari 3 karyawan baru ternyata menjadi karyawan yang buruk. Dan lebih dari 70% manajer perekrutan menyampaikan bahwa proses mengatasi karyawan berkualitas rendah dapat memakan waktu selama tiga hingga enam bulan.

Robert Walters menilai, dengan hanya menilai kandidat hanya berdasarkan pada pengalamannya akan mempersempit peluang dan mengabaikan potensi dari para pelamar kerja. Selain itu, di samping memiliki ekspektasi gaji yang lebih tinggi, kandidat yang telah memiliki pengalaman dalam bidang tertentu di organisasi lain tidak selalu menjamin bahwa mereka akan sesuai dengan kebutuhan perusahaan, karena berbedanya budaya dan lingkungan kerja di masing-masing perusahaan.

“Kandidat yang menunjukkan potensi yang kuat mungkin memiliki kekurangan dalam beberapa persyaratan pekerjaan, keahlian, pengetahuan terhadap industri atau pengalaman dalam suatu peran, namun menunjukkan kemauan dan kecakapan belajar yang positif,” tambah Eric.

Editor : Eva Martha Rahayu

www.swa.co.id


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved