Trends

#SeringSharing, Wadah Kembangkan Talenta Periklanan Lokal

Serbuan perusahaan periklanan asing ke Indonesia sebagai indikasi bahwa peluang bisnis periklanan di Indonesia masih menggiurkan. Apalagi dengan berkembangnya teknologi menyebabkan strategi komunikasi perusahaan berevolusi untuk dapat semakin memberikan dampak yang positif bagi keberlangsungan perusahaan.

Untuk menjawab tantangan evolusi dalam hal komunikasi, Growinc Group Indonesia menginisiasi sebuah wadah berbagi untuk para pelaku bisnis dan pakar di bidang komunikasi dalam agenda #SeringSharing yang diadakan di Growinc Hall, Growinc Group Indonesia, Jakarta Selatan.

Menurut Ridhi Mahendra, CEO Growinc Group Indonesia, #SeringSharing sebagai wadah untuk meningkatkan kualitas sumber daya manusia di industri kreatif.

Sejak tahun 2015, #SeringSharing menjadi salah satu program talent development yang dilakukan oleh Growinc Group Indonesia setiap kuartal untuk meng-upgrade kualitas SDM di Growinc Group Indonesia yang menaungi lebih dari 80 talenta lokal di industri komunikasi dan periklanan.

Berdasarkan data yang dirilis oleh Badan Ekonomi Kreatif Indonesia (BEKRAF), pertumbuhan belanja iklan nasional bisa mencapai 5-7% setiap tahunnya. Hanya saja pertumbuhan belanja iklan juga diimbangi dengan kenaikan kompleksitas komunikasi kepada audiens.

Menurut Ridhi agar bisa menjalankan berbagai aktivasi komunikasi yang lebih kompleks, diperlukan transformasi kualitas sumber daya manusia di Industri periklanan, salah satunya dengan meng-upgrade softskill dan hardskill para talent agar sesuai dengan permasalahan yang ditemui pada saat proses eksekusi.

#SeringSharing yang digelar Growinc Group Indonesia, diikuti sekitar 100 audiens yang berasal dari industri komunikasi dan periklanan, dengan tajuk “Limitless Creativity”, menghadirkan dua pakar yang berbagi pengetahuan di industri kreatif dan komunikasi yaitu Anton Ismael sebagai inisiator perusahaan kreatif Third Eye Space dan Andres Christian sebagai Direktur Pengelola Inside.ID.

Menurut Andres Christian, data tidak hanya sebagai instrumen pendukung dalam industri komunikasi dan periklanan, melainkan saat ini data juga memiliki peran cukup signifikan yang dapat memperkuat sebuah pesan bagi brand maupun perusahaan. “Dengan adanya data, kita dapat menentukan strategi kreatif yang lebih tepat sasaran dalam menyampaikan pesan melalui audiens kita,” kata Andres.


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved