Technology Trends zkumparan

Sinergi Gojek dan Digitaraya Kembangkan Startup Indonesia

Sinergi Gojek dan Digitaraya Kembangkan Startup Indonesia
(Kiri) Presiden Gojek Group – Andre Soelistyo dan Investor Digitaraya – Gibran Rakabuming (kemeja putih)

Gojek bersama Digitaraya memperkenalkan Gojek Xcelerate, program akselerator yang bertujuan untuk mengembangkan startup Indonesia. Gojek Xcelerate akan memberikan serangkaian program akselerasi intensif selama 6 bulan kepada 20 startup tanah air yang dinilai paling memberikan dampak positif dan berhasil lolos proses seleksi.

Presiden Gojek Group, Andre Soelistyo, mengatakan, Digitaraya dipilih lantaran merupakan mitrastrategis dalam mengakselerasi startup. Mereka memiliki pengalaman dalam mendampingi startup dan telah meluluskan lebih dari 50 startup dari 12 negara di Asia Pasifik. “Digitaraya memiliki ekosistem yang terdiri dari berbagai perusahaan dan organisasi global sehingga para startup bisa belajar dari yang terbaik di dunia,” kata Andre.

Program ini akan dimulai dengan bootcamp, yang mana peserta akan dibagi ke dalam batch dengan fokus topik yang berbeda. Setiap batch mendapatkan kurikulum yang dirancang secara khusus untuk menjawab tantangan yang paling sering dihadapi startup.

Kurikulum dari Gojek akan berfokus pada metode growth hacking atau cara mengembangkan bisnis secara pesat melalui penggunaan data science dan creative thinking. Digitaraya akan mengajarkan cara merumuskan tujuan bisnis serta metode membuat, mengukur, dan memantau performa startup secara berkala.

Sementara, Google akan mengajarkan cara memanfaatkan machine learning agar startup dapat mengotomatisasi sebuah proses dan meningkatkan efisiensi. UBS akan membahas metode valuasi perusahaan serta cara mendapatkan pendanaan lanjut dari investor.

Terakhir, perusahaan konsultasi manajemen global McKinsey & Company akan mengajarkan cara mengembangkan model bisnis dan memecahkan masalah dengan menggunakan mental model McKinsey. Tidak hanya itu, peserta juga bisa berkonsultasi tatap muka dengan para mentor yang berpengalaman mengembangkan industri teknologi skala global

“Melalui proses berbagi best practice di Gojek Xcelerate inilah akan banyak tercipta inovasi solusi nyata bagi berbagai tantangan yang dihadapi masyarakat. Kami berharap program Gojek Xcelerate dapat mendorong lebih banyak startup merah putih, bahkan mencari bibit unicorn Indonesia berikutnya, sehingga Indonesia menjadi digital power house di Asia,” ujar Andre.

Ia juga berharap kurikulum tersebut dapat membantu startup untuk bisa memperluas pasar sehingga bisnisnya bisa tumbuh dengan cepat dan berkesinambungan. “Di Gojek Xcelerate mereka bisa bertemu dengan talenta unggulan Gojek yang telah sukses mengembangkan produk berdaya guna tinggi bagi masyarakat. Harapannya, mereka dapat belajar dari pengalaman jatuh bangun Gojek, sehingga mampu menyiasati tantangan bisnis, serta semakin termotivasi untuk memperluas dampak sosial positif dari inovasi teknologi yang mereka ciptakan,” tambah Andre.

Editor : Eva Martha Rahayu

www.swa.co.id


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved