Technology Trends

Smartfren Sempurnakan Andromax Terbaru

Smartfren Sempurnakan Andromax Terbaru

PT Smartfren Telecom meluncurkan 2 produk terbarunya, yakni Andromax A2 dan WiFi M5. Produk ini merupakan penyempurnaan dari produk yang telah ada sebelumnya.

Ponsel Andromax kali ini lebih menonjolkan baterai yang lebih besar dan tahan lama, sedangkan WiFi M5 merupakan modem sekaligus dapat digunakan sebagai powerbank. Produk ini diluncurkan untuk mengkomodir kebutuhan masyarakat di era digital.

Andromax A2 dilengkapi dengan layar 4,5 inchi dengan sistem operasi android Nougat dan sistem Quad core 1,3 Ghz. Dengan kapasitas baterai mencapai 4000mah, pengguna dapat menggunakan ponsel selama 48 jam. Selain itu, perangkat juga disempurnakan dengan fitur-fitur yang mendukung aktivitas swa foto, seperti smile shutter, vgesture, beautify, dan manual setting untuk mengambil foto yang sesuai dengan selera. Fitur time-lapse, slow motion, dan gif juga disediakan guna memanjakan para pengguna dalam berkreativitas melalui video.

Novianto, Division Head Sourcing and Management PT Smartfren Telecom, mengatakan, seri Andromax A merupakan seri terlaris dalam keluarga smartphone Andromax, inilah yang kemudian membuat brand mengeluarkan seri terbaru Andromax A2.

“Kelebihan dari seri ini adalah kapasitas baterai yang lebih besar agar pengguna dapat menikmati konektivitas 4G LTE Avanced Smartfren secara prima,” ujarnya mengklaim. Andromax A2 dibanderol dengan harga Rp849 ribu.

Samartfren juga meluncurkan modem Wifi terbaru WiFi M5. Berbeda dengan produk sebelumnya, modem kali ini juga dapat berfungsi sebagai powerbank. WiFi M5 menggunakan teknologi Cat4 dengan Chipset Qualcom MDM 9307, serta teknologi USB on the go and storage sharing modem WiFi M5. Teknologi ini akan memudahkan konektivitas pengguna dan juga mendukung gaya hidup bring your own device.

Derick Surya, VP Brand and Communication PT Smartfren Telecom, mengatakan, hal yang paling ditakuti oleh para penikmat gaya hidup digital native dan digital savy adalah kehilangan koneksi dan kehabisan baterai.

Selama tahap perkenalan, WiFi M5 hanya tersedia di toko-toko online, seperti JD.Id, Bhineka.com, Bukalapak, Elevenia, dan beberapa galeri Smartfren. Namun nantinya, produk ini akan dapat diperoleh secara offline di toko handphone ataupun pusat penjualan elektronik. WiFi M5 ditawarkan dengan harga Rp999 ribu, dimana pengguna dapat langsung mendapatkan kuota internet sebesar 70 GB selama 180 hari.

Editor: Eva Martha Rahayu


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved