Technology Trends

Solusi HR Ini Gratiskan Akses 2 Bulan

Synergo Technologies, perusahaan penyedia solusi HR memberikan akses gratis selama 60 hari kepada pengguna baru yang dapat langsung digunakan dengan melakukan self sign-up.

Synergo dapat mengakomodir kebutuhan perusahaan untuk memantau jam kerja karyawan secara real-time melalui fitur clock-in/clock-out. Karyawan hanya cukup melakukan selfie melalui handphone dan Background Location Tracking berbasis GPS dari Synergo akan otomatis mencatat absensi dan dapat langsung di-approve oleh atasannya secara daring.

CEO Synergo Technologies, Domenico Tukiman mengemukakan, kebutuhan akan sistem yang dapat memfasiltasi kerja remote semakin meningkat, namun penerapannya masih terpisah-pisah.

“Synergo memberikan solusi berupa Workflow Management System yang terintegrasi sehingga perusahaan tetap bisa menjalankan bisnisnya dengan baik dan normal meskipun sedang WFH,” ujar Domenico.

Fitur yang pertama yaitu SygoChat, fitur chat memudahkan komunikasi antar tim. Untuk meningkatkan engagement antar karyawan, SygoChat dilengkapi fitur praise dan reaction. i

Kedua, fitur project management menggunakan kanban board dimana para pengguna bisa mengakses semua data yang ada serta memonitor task-task karyawan dengan lebih efektif melalui SygoChat.

Dalam waktu dekat Synergo akan meluncurkan fitur video dan voice call. “Video & voice call saat ini tengah memasuki tahap Beta Testing dan akan segera bisa digunakan dalam waktu dekat,” ujar Domenico.

Untuk memanfaatkan semua fitur Synergo secara gratis selama 60 hari, pengguna bisa mendaftar di situs resmi maupun mengunduh aplikasinya di Appstore maupun Playstore.

Editor : Eva Martha Rahayu

www.swa.co.id


© 2023-2024 SWA Media Inc.

All Right Reserved